Mereka adalah Khoirika (22) Mahasiswa UM, Diandra (22) Mahasiswa UM, dan Marsel (24) Mahasiswa UB. Wanita yang memberanikan diri untuk berlatih selama satu tahun, untuk mempersiapkan diri dalam rangka melaksanakan penelusuran tiga goa di Pacitan yaitu Luweng Ombo, Luweng Musuk dan Luweng Jaran.Â
Mereka bertiga tergabung dalam satu Club Penjelajah yaitu YEPE yang bermarkas di Jalan Metro 15 Malang. YEPE juga secara club menggagas kegiatan ini di khususkan untuk para wanita, dengan bertajuk "WOMAN EXPEDITION YEPE". Memang secara khusus para penjelajah dalam kegiatan ini adalah para wanita. Tujuan dari kegiatan ini untuk memberikan input kepada Pemerintah setempat dalam rangka kajian aspek Wisata Minat Khusus di kota Pacitan.
Melihat potensi kota Pacitan yang menyandang gelar sebagai "Kota 1001 Goa", sudah semestinya kajian ini di lakukan untuk memberikan dampak positif dari segala aspek dengan berkembangannya Pariwisata yang lebih spesifik Wisata Minat Khusus terkait Goa. Di harapkan kota Pacitan dapat menjadi pelopor di Provinsi Jawa Timur untuk pengelolaan yang profesional terhadap Wisata Minat Khusus Goa.
Road Show ini akan berkonten banyak cerita termasuk pemutaran Film Pendek Penjelajahan di Goa, presentasi hasil ekspedisi, dan juga Talk Show khusus dengan para Wanita Penjelajah Goa dan beberapa Konsultan. Informasi terkait Road Show ini bisa di dapatkan dengan menghubungi YEPE Tim Pendaki Gunung dan Penjelajah Alam di kota Malang (Jalan Metro 15).
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H