Mohon tunggu...
Tigor alter
Tigor alter Mohon Tunggu... -

Seorang korban penipuan Investasi yang berjuang untuk menghancurkan penipu

Selanjutnya

Tutup

Catatan

PT Makira Nature - Sang Penipu atas Nama Emas

7 April 2013   22:29 Diperbarui: 24 Juni 2015   15:33 4521
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Dalam leafet/ brosur yang mereka tebarkan kepada masyarakat diilustrasikan :

Harga emas di pasar (antam) : Rp. 536.000,- /gram
Harga emas makira (up 25%) : Rp. 670.000,-/gram

investor ingin investasi 1kg, investor membayar Rp 536.000.000,- + selisih 25% Rp.134.000.000,- + spread 3.000.000 = Rp 673.000.000,-

Kontrak selama 12 bulan dengan dividen 2.2% per bulan Investasi di perusahaan sesungguhnya : Rp 134.000.000,-

Investor akan memegang emas fisik ANTAM 1kg + sertifikat dan setiap bulan investor akan menerima benefit sebesar (670.000.000 x 2.2%) = Rp. 14.740.000,- total benefit yang di dapat selama kontrak 12 bln adalah 14.740.000 x 12 = Rp 176.880.000,-

Investor dapat menjual kembali emas kepada PT. Makira atau dapat menjual emas lgsg ke toko emas. Di akhir kontrak investor mengembalikan surat kontrak kepada PT. Makira dan mendapat pengembalian dana investasi sebesar Rp.134.000.000,- (3jt spread).

Produk investasi emas yang diluncurkan PT. Makira Nature diluncurkan pada tahun 2012 seiring dengan pendirian PT. Makira Nature yang juga didirikan pada tahun 2012. Meskipun belum ada track record tentang aktifitas PT. Makira Nature, dalam setahun nama PT. Makira Nature langsung melesat dan membuka banyak cabang perusahaan dibeberapa daerah seperti di Bandung, Purwokerto, Kalimantan Selatan dan Bali. Untuk dijakarta saja tidak kurang ada 5 cabang perusahaan !!!

Tidak seperti perusahaan investasi lainnya yang kerap tidak menunjukkan keterangan putaran uang nasabah yang dikelolanya, PT. Makira Nature lebih membuka diri dengan menjelaskan bahwasanya uang-uang nasabah yang dihimpun dikelola dalam kegiatan-kegiatan 9 (sembilan) anak perusahaannya, yaitu :

1. PT. MAKNA SUMBER MINERAL > bergerak di bidang Explorasi Batubara
2. PT.MAKNA INTI MULIA > bergerak di bidang Ekspoitasi Logam Mulia
3. PT.MAKNA ALAT BERAT > bergerak dibidang Penyewaan Alat Berat
4. PT.MAKNA LAJU TRANSPORTASI > bergerak dibidang Transportasi Pengangkutan Batubara
5. PT.MAKNA AUTO GALLERY > bergerak dibidang ATPM Mobil Bill Up
6. PT.RIDHO RIZKY BUANA MANDIRI > bergerak dibidang Property & Real Estate Developer
7. PT.MESADHAKA > bergerak dibidang dermaga Pelabuhan Batubara
8. PT.BPR KLATEN > bergerak dibidang Bank Perkeriditan Rakyat
9. PT.MAKIRA PALMA INDUSTRI bergerak dibidang Pabrik Minyak Goreng

PT. Makira Nature juga berani mengklaim bahwa pada periode Oktober tahun 2012 laporan transaksi penjualan PT. Makira Nature untuk Logam Mulia pada pihak customer sebesar Rp.1,2 Trilium dan untuk trading Batubara sebesar Rp 94,5 Milyar. PT. Makira juga mengklaim bahwa mereka menangani transportasi pengangkutan batubara sebesar 1,2 juta MT/tahun, atau 30% dari hasil total produksi produsen batubara terkemuka 4 juta MT/tahun dengan Biaya Jasa pengangkutan transportasi dibayar dalam mata uang Rupiah sebesar Rp 75.000,-/MT dengan asumsi BBM solar disediakan oleh pihak produsen batubara terkemuka.

Benarkan semua itu ??????

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Catatan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun