Mohon tunggu...
Majawati
Majawati Mohon Tunggu... Wiraswasta - Wiraswasta

Keberagaman itu indah. Mengajari untuk menghargai perbedaan, harmonisasi dan saling melengkapi

Selanjutnya

Tutup

Humor Pilihan

(Humor) Yang ini, Memang Nggak Jelas!

1 Februari 2015   16:10 Diperbarui: 17 Juni 2015   12:00 102
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
14227561291666321052

(Humor) Yang ini, Memang Nggak Jelas!

Oleh : Majawati Oen

Suatu hari tetangga saya yang baru memiliki anjing, akan bepergian seharian. Punya binatang peliharaan memang repot, bagaimana nanti beri makannya. Secara gampang, ya... disediakan jatah dog food lebih banyak dan disediakan minum. Tapi ternyata si anjing baru ini butuh sering minum. Dia suka lari-lari dan bermain sampai kelelahan. Tetangga saya jadi khawatir anjingnya kehausan. Bila biasanya disediakan air minum sebesar baskom kecil, kali ini disediakan bak besar. Apalagi anjing kecil ini nakal, baskom tempat minumnya juga sering diguling-gulingkan dan kalau sudah kosong ditendang-tendang buat mainan. Selesai main kelelahan, nah.... air minumnya habis. Itulah yang jadi pertimbangan diganti tempat minumnya berupa bak yang tidak akan kuat digulingkannya.

Siang hari ketika anak saya pulang sekolah, dia bilang ke saya. “Ma, anjing sebelah basah kuyup!” Saya pun menengok ke sebelah rumah. Ya ampun, si anjing sudah nyemplung di dalam bak. Basah kuyup sambil kecipuk-kecipuk. Saya coba telpon si pemiliknya, saya baru tahu kalau dia sedang bepergian. Lalu saya kabari kondisi anjingnya. Barulah ia menjelaskan alasan beda wadah minum itu.

Oalah.... si anjing mana ngerti maksud si empunya bahwa wadah itu buat minum bukan mandi. Lha wong memang bisa buat mandi kok! Ini yang bikin nggak jelas.

[caption id="attachment_366788" align="aligncenter" width="300" caption="Baskom kecil dan ember, memang bikin nggak jelas.... (dok pri)"][/caption]

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humor Selengkapnya
Lihat Humor Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun