Mohon tunggu...
Majawati
Majawati Mohon Tunggu... Wiraswasta - Wiraswasta

Keberagaman itu indah. Mengajari untuk menghargai perbedaan, harmonisasi dan saling melengkapi

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Hari Ini Kota Malang Tidak Kena Dampak Letusan Kelud

15 Februari 2014   05:20 Diperbarui: 24 Juni 2015   01:49 161
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Mengamati berita pada hari ini, ternyata Gunung Kelud yang berada di wilayah Jawa Timur, tepatnya diantara kota Kediri dan Blitar dampak letusannya berupa abu vulkanik bisa sampai Jawa Barat. Pagi tadi saya dapat info dari TV ternyata Solo dan Yogyakarta yang masih kena. Begitu jauh terbawa angin abu vulkanik Gunung Kelud  sampai ke Jawa Barat.

Pagi tadi kota Malang memang tampak redup, matahari tidak tampak, tetapi terkesan seperti mendung. Di sekitar rumah saya di wilayah Malang Utara juga tidak tampak hujan debu. Sekitar pukul 07.00 matahari tampak tetapi tertutup kabut tipis, langit tampak putih sedikit kebiruan.

Kalau dihitung dari jaraknya, sebenarnya kota Malang tidak begitu jauh dari Gunung Kelud, tetapi memang sampai malam inipun saya tidak melihat ada abu vulkanik. Memang di sekitar daerah Kabupaten Malang ada yang kena hujan abu, bahkan di sekitar Pujon rumah-rumah tampak putih atapnya.

Berikut foto-foto kondisi di sekitar rumah saya sampai sore hari ini.

[caption id="attachment_312042" align="aligncenter" width="300" caption="Tanaman di balkon teras (dok. pribadi)"][/caption]

[caption id="attachment_312043" align="aligncenter" width="300" caption="Jalanan di depan rumah (dok pribadi)"]

1392390589952720061
1392390589952720061
[/caption]

[caption id="attachment_312044" align="aligncenter" width="300" caption="Genteng rumah (dok pribadi)"]

13923906401594018605
13923906401594018605
[/caption]

Semoga bencana letusan Gunung Kelud segera berakhir dan kita semua bisa menjalani kehidupan secara normal kembali. Bagi masyarakat yang sedang dalam pengungsian diberi kekuatan dan kesehatan.

Mohon tunggu...

Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun