Kulirik daftar tindakan di white board. Aku mengangguk. " Selipkan di antara pukul tiga sore, ya."
Perawat itu bernama Kiki, ia menatapku. "Dokter John sudah tahu berita tentang Yuri? Dia pindah, Dok, rumahnya dijual. Dia sudah mengundurkan diri minggu lalu."
"Pindah ...?"
"Iya. Minggu sebelumnya Elga membawa Yuri ke dukun pintar. Katanya Yuri hanya berjodoh dengan lelaki yang ada tanda toh di selangkangan kanan. Aneh, kan, Dok? Bagaimana mungkin Yuri bisa mencari jodoh seperti itu?"
Aku terkejut, teringat tanda toh di selangkangan kananku. Apakah artinya ...?
Aku mengangkat telepon, mencoba menghubungi Yuri.
Telepon genggamnya tidak aktif.
Aku menghela napas dalam, mengusap wajahku.
Yuri ..., bisikku dalam hati.
=============================
Catatan:
myocardial infark = sumbatan aliran darah ke jantung
PPDS Jantung = Program Pendidikan Dokter Spesialis Jantung
ICCU = Intensive Cardiologi Care Unit
inform consent = persetujuan pasien untuk melakukan tindakan medis
perempuan bahu laweyan = perempuan yang mempunyai keistimewaan
toh = semacam tahi lalat
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H