Mohon tunggu...
Maia Poespasari
Maia Poespasari Mohon Tunggu... Ibu erte -

only an ordinary women

Selanjutnya

Tutup

Catatan Artikel Utama

Mengelola Ide

21 Mei 2015   10:33 Diperbarui: 17 Juni 2015   06:45 32
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Dapat ide dan mewujudkannya dalam tulisan itu ibarat ikan yang tengah megap megap di darat lalu hujan turun. Segeeer kembali. Apalagi jika mood tengah sekarat atau di ambang krisis kreativitas. Bukan karena keabisan ide namun justru karena kebuntuan otak untuk mewujudkan ide itu menjadi tulisan seger, bermanfaat, ga bikin penat yang baca dan paling tidak berguna untuk membunuh waktu luang.

Alhamdullilah hingga detik ini ide masih bisa mengalir kepada saya. baik itu dari pengalaman di jalan, tempat tempat yang saya datangi, bacaan bacaan yang ada maupun berita dan cerita yang bertebaran mengisis layar kaca televisi secara silih berganti.

Saya tidak tau dengan orang lain, apakah bisa mengelola atau tidak ide itu sesegera ketika kita mendapatkannya. Namun saya berusaha melakukannya. Itu penting untuk menjaga kesegaran ide dan mencegah kemandekan dalam membuat penulisan.

Karena bisa saja jika kita malas malasan dalam mengelola ide dan menganggap remeh, entar az...maka yang terjadi adalah kebuntuan untuk melanjutkan tulisan berdasar ide yang datang pertama. Kalau bisa dihindari ya guys. Berikut beberapa saran:

1. Jika di jalan, di tengah kemacetan atau tengah mampir tiba tiba ide muncul ..tuliskan saja kerangka ide tersebut. Ga usah buru buru menuliskan semuanya. Cukup gambarannya saja

2. Penting untuk senantiasa menyimpan kertas dan bolpoin agar segera dapat menuliskan kerangka ide. Kalau darurat pun di handphone anda boleh juga. Kebanyakan telepon genggam punya aplikasi untuk menaruh dokumen tulisan meski kapasitasnya kecil

3. Jangan lupa untuk menyalin lagi ide tersebut atau langsung menuliskannya begitu anda sampai di tempat yang memungkinkan anda untuk segera menulis.

Kerangka ide itu bisa membantu mengembangkan tulisan lo. tinggal di tambahin sedikit di tunjang bacaan bacaan maka akan jadi tulisan yang bagus. Jika masih kurang sreg, edit lah segera dan ubah suai seperti yang anda inginkan. Have fun yee

Mohon tunggu...

Lihat Catatan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun