Cara Penggunaan
Cara penggunaan dari kedua aplikasi tersebut sangatlah mudah dan bisa diandalkan. Karena dua-duanya sebenarnya sama-sama menggunakan mesin pengolah suara dari Google.
Dari sisi akurasinya, keduanya juga memiliki kesamaan. Bahkan aplikasi dictation.io bisa membubuhkan tanda baca hanya dengan mengucapkannya.
Misalkan kita ingin membubuhkan tanda koma (,) maka cukup dengan menyebutkan kata "koma". Begitu juga jika hendak membubuhkan titik (.) di akhir kalimat, maka cukup dengan menyebutkan kata "titik".Â
Sedangkan jika mau berganti paragraf, maka kita cukup mengatakan kata "baris baru". Demikian juga tanda baca yang lainnya seperti tanda tanya, tanda seru dan lain-lain.
Sebagai contoh, Tulisan ini saya buat dengan menggunakan aplikasi dictation.io versi PC atau laptop. Semua rangkaian kalimat yang ditulis ini, hampir secara keseluruhan merupakan hasil diktat melalui porgram dictation.io, bukan diketik manual dengan jari-jemari.
Memang kadang terjadi kesalahan identifikasi dari kata yang diucapkan. Tetapi hal ini tidak mengganggu jalannya kegiatan tulis-menulis. Karena jika kalkulasikan secara statistik, maka kesalahan diktat tersebut tidak sampai 5%, bahkan mungkin kurang dari itu.
Mengahadapi kesalahan ketik yang demikian, maka cukup saja kita edit manual atau kita diktatkan ulang agar diperbaiki kembali oleh program tersebut. Memang tidak ada mesin yang sempurna yang bisa menggantikan manusia.
Berikut ini saya cantumkan beberapa tautan untuk masing-masing program tersebut di atas. Bagi yang penasaran bagaimana cara kerjanya, saya lampirkan juga tautan video yang saya buat tentang aplikasi tersebut bekerja.(*)
Tautan aplikasi: dictation.io, Speechnotes.