Hasil tanaman kangkung yang baik bergantung pada lingkungan dan cara monotoring yang sesuai dengan prosedur. Untuk masa panen ikan lele dapat dilakukan dalam 2-3 bulan. Tergantung pada cara memberi makan pada lele dan jenis pakan yang di berikan.
Kegiatan ini diharapkan dapat membantu perekonomian masyarakat di era  new normal terutama masyarakat di Dusun Bandar Alim. Budikdamber-aquaponik diharapkan mampu mengurangi pengeluaran pendapatan masyarakat pada saat ini. Hal ini karena budikdamber- aquaponik tidak membutuhkan lahan yang lebar. Sehingga masyarakat yang memiliki lahan kecil juga dapat memanfaatkan budikdamber-aquaponik.
Budidaya ikan dan sayuran dalam ember berpotensi meningkatkan kebutuhan akan protein hewani dan sayuran untuk masyarakat, sehingga membantu imunitas tubuh untuk tetap sehat di era new normal.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H