Bantul (MTsN 4 Bantul) -- Setiap madrasah merupakan satu ikatan keluarga yang utuh. Jika salah satunya sakit, maka beban itu menjadi beban Bersama. Kondisi pandemi yang terlihat semakin muram karena dicetuskan varian baru bernama Omricon disertai cuaca yang tidak menentu ini telah menguji beberapa guru dan siswa terkena Covid-19.Â
MTsN 4 Bantul menindaklanjuti dengan cepat berupa pengalihan pembelajaran jarak jauh kembali dan dimulai hari Sabtu (27/1), MTsN 4 Bantul memberikan tanda kasih kepada guru dan siswa yang terkena Covid.
Kegiatan pemberian tali kasih sebagai wujud kepedulian MTsN 4 Bantul ini masih berlanjut pada hari ini, Selasa (1/3) dengan penjagaan prokes ketat. Pemberian tali kasih diberikan dari rumah ke rumah, menjaga jarak dengan penerima dan menyertakan doa-doa kesembuhan.Â
Dikoordinasi oleh Kaharja, S.Pd selaku Wakil Kepala Humas dan Keagamaan, sejumlah 13 paket tali kasih sudah diterima guru, siswa, dan pegawai yang terkena Covid. Kegiatan ini dilangsungkan usai mengunjungi sejumlah SD di Kabupaten Bantul dalam agenda sosialisasi penerimaan peserta didik baru (PPDB).
Kepala MTsN 4 Bantul memberikan semangat dan dukungan kesembuhan kepada keluarga MTsN 4 Bantul yang sedang diuji oleh Covid ini. "Semoga semua yang terkena Covid diberikan Kesehatan kembali dan aktivitas dapat aman terkendali." (liz)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H