Tak Bisa di Duakan
"Tempat nongkrong mungkin banyak mba, tapi disini sudah kaya bersejarah saja bagi saya" ungkap Dani saat ditanya mengapa ia memilih tikungan Plaza Blok M. Memang suasana disini lebih sering ramai tapi cukup nyaman untuk berkumpul bersama. "Ya nggak bisa digantikan saja, walaupun banyak yang buka warung ada gulainya, tetep aja beda" sambungnya ditengah hisapan rokok yang mulai habis.Â
Tidak hanya bagi Dani, tapi istrinya yang baru pertama kali datang pun menyampaikan bahwa tempat ini memang cukup terkenal bahkan untuk mereka yang tidak pernah datang sekalipun. Terlebih saat ini era sosial media, postingan mengenai tempat ini sudah tidak sulit ditemukan. "Sering denger aja sebelumnya, makin penasaran karena sering muncul di fyp TikTok" ungkap Desi bersemangat.Â
Memang betul tempat ini menjadi salah satu rekomendasi bagi para pecinta street food dan anak tongkrongan. Gulai Tikungan Blok M dengan branding-nya tidak akan bisa diduakan dengan gulai lainnya. Pada dasarnya mereka telah memiliki identitas dan dikenal selama puluhan tahun. Jika penasaran langsung aja mampir ke Gulai Tikungan Blok M di Jl. Mahakam dekat dengan Bundaran Plaza Blok M, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H