Istirahat siangku telah mengingatkanku beberapa pengertian dalam menelusuri dan menyelami lautan kasih. Seringkali hidup ini diburu nafsu dan sering menyalahkan orang lain, akan tetapi sejatinya diri sendiri yang kurang intropeksi:
Walau sering sang pujaan hati membuat hidup ini redup jangan salahkan dia, tapi kembali diri sendiri untuk membuat cahaya keikhlasan yang lebih berapi
Walau sering sang pujaan hati membuat hidup hilang motivasi. Jangan salahkan mereka, tapi nyala motivasi di dalam diri yang harus dikobarkan
Walau sering sang pujaan hati membuat hidup ini menangis tapi jangan salahkan mereka, tapi salahkan diri sendiri dan pandai menghibur diri
Walau sering sang pujaan hati membuat hidup ini tidak mencintai dengan setulus hati, tapi janganlah salahkan dia dan berubahlah untuk menjadi yang indah untuk dia.
Walau sering sang pujaan hati membuat iman ini menurun janganlah salahkan dia, tapi salahkan diri sendiri dan berusahalah untuk selalu iman anda tetap kuat.
Walau sering wanita mencapakkan anda karena kekurangan, janganlah salahkankan mereka. Tapi salahkan diri sendiri dan bersyukurlah atas semua pemberian dari sang Pencipta yang telah diberikan kepada kita.
14 November 2013
Sumber: Kenangan Masa lalu di Facebook M. Abd. Rahim
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H