Mohon tunggu...
Luzzatul Azaaim
Luzzatul Azaaim Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswi

Suka moto sesuatu yang random

Selanjutnya

Tutup

Trip

Serunya Body Rafting di Citumang Pangandaran

4 Januari 2023   23:50 Diperbarui: 4 Januari 2023   23:54 920
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Indonesia terkenal dengan negara yang indah akan alamnya, di setiap penjuru daerah di Indonesia memiliki berbagai macam wisata contohnya di Kabupaten Pangandaran. Kabupaten Pangandaran sudah terkenal di berbagai macam daerah sampai manca negara akan banyaknya wisata terutama dengan pantainya. Pantai pangandaran merupakan pantai terbaik yang ada di Kabupaten Pangandaran, tidak heran jika pantai pangandaran banyak digemari wisatawan.

Di Pangandaran tidak hanya terkenal dengan pantainya saja, ada beberapa wisata yang tidak kalah menarik tentunya. Salah satunya yaitu Citumang body rafting.

Citumang body rafting merupakan obyek wisata yang memiliki daya tarik khusus, yaitu sungai Citumang yang mengalir membelah hutan jati dengan airnya yang bening kebiruan. Tepian sungai yang terdiri dari ornamen batu-batu padas dengan relung dalam dihiasi relief alam dan aliran sungai yang menembus ke dalam goa. Keheningan alam akan Anda jumpai disini. Musik alami berupa gemercik air sungai, bisikan angin sepoi yang menyelinap di antara pepohonan dan suara satwahutan yang tak pernah sepi. 

Bagi orang yang ingin berwisata sambil berpetualang citumang body rafting sangatlah cocok untuk dikunjungi.

Gambar dipotrait oleh pemandu body rafting
Gambar dipotrait oleh pemandu body rafting

Objek wisata citumang jaraknya tidak terlalu jauh dari pantai pangandaran dan akses jalannya pun bisa dilalui oleh kendaraan roda 2 maupun roda 4. Letak daripada Citumang tersendiri yaitu di desa Bojong, kecamatan Parigi, kabupaten Pangandaran. Untuk memulai petualangan body rafting di Citumang, pengunjung harus berjalan kaki terlebih dahulu dari pintu masuk, sekiranya 300 meter yang harus di tempuh untuk menuju titik tujuan.

Untuk harga tiket masuknya sendiri Rp.19.000 ( weekday ), dan Rp. 24.000 ( weekend ).  Untuk harga Body Rafting di sesuaikan dengan jumlah peserta yang akan ikut. Semakin banyak pesertanya semakin murah pula untuk biaya nya. Waktu operasional nya yaitu dari jam 07.00 - 16.30. Disarankan ketika akan Body Rafting sebaiknya mengambil waktu di pagi hari sekitar jam 08.00-12.00, karena udaranya masih sejuk.

Body Rafting di Citumang ini cocok untuk semua kalangan, dari mulai anak kecil sampai orang tua. Pengunjung tak usah khawatir ketika melakukan body rafting karena menggunakan pelampung, juga pengunjung sudah diberikan pemandu yang profesional yang siap mendampingi pengunjung selama body rafting.

Gambar dipotrait oleh pemandu body rafting
Gambar dipotrait oleh pemandu body rafting

Body rafting merupakan kegiatan yang memerlukan gerakan hampir seluruh tubuh, sehingga pemanasan wajib dilakukan. Ini untuk menghindari cedera yang bisa membahayakan. Usai pemanasan, sempatkan diri untuk mencelupkan kaki di kolam ikan nilam yang tersedia. setelah itu pengunjung di berikan waktu berdoa terlebih dahulu untuk keselamatan selama body rafting.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun