Â
Watukumpul (05/02/2023) PKK (Pemberdayaan Kesejahteraan Keluarga) merupakan organisasi kemasyarakatan yang memberdayakan wanita untuk turut berpartisipasi dalam pembangunan Indonesia. Oleh karena itu, lembaga ini terdapat di setiap desa. Salah satu contohnya adalah  PKK yang ada di Desa Tambi, Kecamatan Watukumpul, Kabupaten Pemalang. Lembaga PKK ini memiliki sumber utama dana yang berasal dari anggaran dana desa.
Untuk itu, PKK di Desa Tambi ini memiliki kewajiban membuat RAB (Rencana Anggaran Biaya) yang nantinya akan diserahkan kepada pemerintah desa. Selain itu, PKK juga memiliki kewajiban untuk membuat Laporan Keuangan PKK sebagai bentuk pertanggungjawaban mereka kepada desa atas penggunaan dana desa yang telah diberikan. Akan tetapi, kami melihat bahwa masih minimnya pengetahuan mengenai penyusunan RAB dan Laporan Keuangan pada ibu -- ibu PKK. Sampai sekarang pun laporan keuangan PKK masih disusun secara manual menggunakan buku cetak.
Hal inilah yang mendorong mahasiswi KKN TIM 1 Universitas Diponegoro untuk membuat program "Pelatihan Penyusunan Laporan Keuangan dan RAB Menggunakan Excel kepada Bendahara PKK". Program ini sudah dilaksanakan pada hari Minggu, 5 Februari 2023, yang bertempatan di rumah Ibu Turipah selaku Bendahara PKK Desa Tambi. Hal yang dilakukan dalam program ini adalah praktik secara langsung bersama bendahara PKK dalam menyusun laporan keuangam dan rab dengan menggunakan excel sebagai bentuk digitalisasi.
Penyusunan laporan keuangan ini dilakukan dari tahap awal yaitu pembuatan tabel hingga tahap akhir yaitu bagian penandatanganan dengan menggunakan laporan keuangan PKK tahun 2017 dan rab tahun 2023 yang disusun ulang menggunakan excel. Selain itu, kami juga menyediakan laptop sebagai media untuk melakukan praktik secara langsung dan menyiapkan format laporan keuangan dan rab untuk bendahara PKK.
Dengan adanya format laporan keuangan dan rab ini, kami berharap akan digunakan sebagai media pembelajaran dan  pelatihan penyusunan laporan keuangan dan rab yang dilakukan secara berkelanjutan oleh PKK.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI