Pada tanggal 13 Desember 2021 Universitas Ahmad Dahlan tepatnya dari prodi Ilmu Komunikasi melakukan pembukaan event Youth Communication Day (YCD) 2021: Internasional Conference, Course, and Competition dengan tema "Communication Challenges in the Age of Hybrid". Youth Communication Day berlangsung hingga Jum'at, 18 Desember dengan berbagai rangkaian acara yang keseluruhan dilaksanakan secara online. Acara tersebut dilakukan secaara online melalui Zoom Meeting dan Streaming Youtube UAD dengan dihadiri kurang lebih 150 peserta dari berbagai universitas, baik dari dalam negeri maupun luar negeri.
Pada pembukaan YCD terdapat seminar internasional dengan pemateri dari berbagai Negara. Materi yang disampaikan seputar tantangan komunikasi pada era pandemi dan sistem hybrid. Pemateri yang hadir antara lain Anton Yudhayana, Ph.D. (Universitas Ahmad Dahlan, Indonesia), Prof. Estrella Arroyo, Ed.D. (Dean, College of Liberal Arts University of Saint Anthony, Filipina), Dr. Kirti Dang-Longani (Ajeenkya DY Patil University, Pune India), Jessada Salathong, Ph.D. (Faculty of Communication Arts, Chulalongkorn University, Thailand), dan akan ditutup saat acara Closing Ceremony oleh Dr. Chen Chujie (Nanjing Normal University, Cina). Selain seminar yang disampaikan oleh pemateri khusus, adapaula parallel session yang dikhusukan untuk mahasiswa yang ingin memaparkan hasil penelitian mereka yang beberapa diantaranya berasal dari Universitas Ahmad Dahlan.
Acara tersebut berlanjut dengan International Workshop dengan tema : Digital Marketing dan Content Creator. Salah satu pemateri dari international workshop tersebut merupakan Dosen Ilmu Komunikasi UAD yaitu Gibbran Prathisara yang menyampai tentang Content Creation : Content Analytic. Beliau berbagi cara memantau dan meningkatkan perkembangan konten Youtube, selain itu beliau juga memberikan tugas untuk menganalisis dua akun Youtube dengan konten yang sama. Tugas tersebut nantinya akan menjadi kompetisi antar peserta.
Youth Communication Day 2021 resmi ditutup pada hari Jum'at (18/12). Menurut Choirul Fajri, M.A selaku ketua panitia event Youth Communication Day, menjelaskan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk menjawab upaya global dalam mengatasi pandemi Covid-19 serta meningkatkan kreativitas, jaringan, dan kolaborasi antar peserta yang berasal dari berbagai daerah/Negara yang berbeda.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H