Mohon tunggu...
Lutfiani Intansari
Lutfiani Intansari Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Selamat membaca frinz!

Selanjutnya

Tutup

Foodie

Sajian yang Unik, Salad Thailand jadi Tren Makanan 2023

2 Juli 2023   23:30 Diperbarui: 2 Juli 2023   23:41 424
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Apa itu salad Thailand, makanan yang lagi viral saat ini? Salad Thailand kini menjadi salah satu makanan viral TikTok di tahun 2023 yang banyak dicoba konten kreator TikTok. Banyak netizen yang ikut ngiler melihat salad dengan paduan sayur segar dan seafood mentah ini. Bumbu salad yang kuat dan didominasi rasa pedas asam ini cocok di lidah orang Indonesia.  Tren makanan ini pun membuat netizen penasaran dengan salad Thailand.

Salad Thailand di TikTok menjadi viral karena berisi soun, sayuran segar, dan seafood mentah. Bumbu salad yang diracik dengan bahan jeruk nipis dan bumbu cair berwarna coklat asam. Pada umumnya seafood dalam salad berupa udang, salmon, cumi, dan gurita. Namun, beberapa penjual juga menawarkan rajungan mentah.

Banyak yang menyebut salad Thailand ini mirip asinan. Uniknya seafood mentah salad Thailand tidak amis ama sekali. Menariknya lagi, jeruk nipis menjadi kunci untuk menghadirkan rasa asam serta menghilangkan aroma dan rasa amis seafood mentah. Tak heran jika netizen Indonesia tertarik untuk membeli salad Thailand ini.

Harga seporsi salad dengan pilihan seafood komplit dibanderol Rp.195 ribu. Mungkin terasa agak menguras kantong bagi sebagian orang. Namun, memang pilihan seafood yang disajikan komplit.

“Lihat review di TikTok ngiler banget, setelah dicoba rasanya enak juga,” ujar Salma pembeli makanan viral ini.

Salad Thailand ini disajikan dua potong rajungan, tiga buah udang, lima lembar irisan salmon, lima buah kerrang dara, serta beberapa potongan bayi gurita. Sementara untuk sayuran ada parutan papaya muda, selada, daun ketumbar, tomat ceri, dan soun. Dilengkapi juga satu botol berukuran 250ml berisi bumbu salad khas Thailand.

Kamu tidak perlu pergi ke Thailand untuk mendapatkan sebuah salad Thailand. Banyak penjual salad ini di Indonesia yang tak kalah enak rasanya dengan negara aslinya.

Nah, kamu sudah pernah coba salad Thailand belum?

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun