Kalian tau ga sih? Negara Thailand itu memiliki banyak keunikan loh dari negaranya, tapi sebelum kita mengenal lebih dalam kita harus kenal dulu apasi negara Thailand tuh?
Thailand adalah negara yang terletak di Asia Tenggara dengan memiliki Ibukota yang paling dikenal yaitu Bangkok.
Thailand memiliki sebutan yang sangat terkenal yaitu “Negeri Gajah Putih” sebutan itu diberikan karena kehidupan di Thailand sehari-harinya dengan sebuah gajah yang sangat berperan penting, terutama sebagai transportasi untuk pengangkut kayu. Dan Thailand pun dikenal dengan destinasi wisata paling banyak di Asia Tenggara sekitar pada tahun 2013-an.
Akibat adanya revolusi sejak tahun 1932, negara ini mengubah nama menjadi "Thailand" yang diresmikan pada tahun 1939. Dengan Bangkok yang menjadi ibu kota negara ini, Thailand menjadi salah satu negara yang unik karena hal-hal istimewa yang tidak akan dilihat atau ditemukan di negara lainnya. Kalian pernah terbayang ga sih? Ada pasar yang berjualannya dipinggir rel kereta? Wow… Jika kalian penasaran maka kalian harus mengunjungi negara yang satu ini, negara yang berbatasan dengan Laos dan Kamboja. Ada baiknya juga kita megetahui fakta-fakta unik di Negeri Gajah Putih ini, biar kalian juga mempunya info yang menarik untuk diceritakan kembali kepada kerabat kalian..
Nah sekarang kita membahas mengenai keunikan yang membuat negeri gajah putih ini berbeda dari negara lain.
1. Tanah Bebas
Mengapa Tanah bebas? Karena nama Thailand dalam bahasa Thailand itu Prathet Thai, yang artinya Tanah Bebas. Apa maksud dari tanah bebas itu sendiri, tanah bebas itu yang berarti Thailand adalah salah satu negara yang tidak pernah dijajah oleh negara barat atau negara manapun (freedom).
2. Bangkok bukan nama asli?
Bangkok itu bukan nama asli dari Ibukota Thailand, nama asli nya Krungthepmahanakhon Amonrattanakosin Mahintharayutthaya Mahadilokphop Noppharatratchathaniburirom Udomratchaniwetmahasathan Amonphimanawatansathit Sakkathattiyawitsanukamprasit yang artinya itu “Kota Malaikat, Kota Besar Dewa, Kota yang Luar Biasa dari Sembilan Permata, Kursi Raja, Kota Istana Kerajaan, Rumah Inkarnasi Dewa, Dibangun oleh Visvakarman di Behest Indra.”Nama ini diberikan oleh Raja Thailand yaitu Yodfa Chulaloke pada tahun 1782 silam. Nama Bangkok diambil dari sebuah desa yang berada di tepi barat Sungai Chao Praya
3. Pasar di sebelah rel kereta api
Pasar ini terletak di Provinsi Samut Songkhram, Bangkok. Pasar ini sangat dikenal warga lokal dengan sebuta Talat Mae Klong sebagai pasar tradisional dekat Stasiun Kereta Api Mae Klong. Tentu saja tempaat ini memiliki keistimewaan karena lokasi pasar yang terletak di sepanjang jalur kereta api. Jika sudah terdengar suara gemuruh dari kereta api tersebut, para penjualan akan bersiap melipat tenda dan mengambil barang-barang dagangannya. Ketika kereta sudah melewati dan sudah berlalu, para pedagang kembali menggelar dagangannya lagi. Pembeli yang datang kepasar dapat berjalan di sepanjang jalur rel kereta, tetapi tetap harus hati hati.