Pada minggu keenaam program yang dilakukan oleh KKN 135 Gunung Anyar yaitu bekal sehat yang dilaksanakan di TK Dharma Wanita 01 Gunung Anyar yang difokuskan pada gizi balita dan anak. Â Dalam pertemuan ketiga KKN 135 Gunung Anyar mengadakan pembuatan Pemberian Makanan Tambahan (PMT) yang disajikan dalam bentuk jelly dengan campuran buah naga. Kombinasi jelly dan buah naga mengandung vitamin dan mineral yang memiliki manfaat bagi tubuh anak. Selain itu, warna yang cerah buah naga dapat menarik minat anak-anak untuk dikonsumsi.
Pertemuan ketiga bekal sehat melakukan peninjauan kembali terhadap bekal yang dibawa setiap anak. Hasil peninjauan tersebut diperoleh bahwa terdapat peningkatan terkait bekal yang dibawa oleh anak-anak yang bermula dari pertemuan pertama bekal yang dibawa oleh anak- anak yaitu makanan cepat saji seperti nugget, sosis, mie.Â
Namun setelah melakukan edukasi selama dua kali pertemuan  kepada wali murid terjadi perubahan yang signifikan terkait bekal yang dibawa kini mencakup sayuran, buah- buahan, susu dengan penyajian yang lebih sehat. Peningkatan ini menunjukkan bahwa dukungan orang tua terhadap pentingnya gizi seimbang dan pemahaman tentang kebutuhan nutrisi anak.
 Oleh karena itu, peran orang tua sangat krusial dalam mendukung pertumbuhan dan perkembangan anak. Untuk meningkatkan nafsu makan anak, penyajian harus dilakukan dengan cara yang menarik, sambil tetap memastikan bahwa kebutuhan gizinya terpenuhi. Dalam rangka menarik antusiasme wali murid program mengadakan lomba di setiap kelas dengan dua pemenang per kelas. Pemenang akan menerima apresiasi yang berbeda tiap minggunya  seperti kotak makan, botol air minum dan perlengkapan alat tulis.
Berhubung pada program kerja ini mendekati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-79 Republik Indonesia. Oleh karena itu, kelompok KKN mengajak anak-anak untuk memeriahkan dengan mengikuti lomba yang telah disiapkan. Lomba yang diadakan tersebut disesuaikan dengan umur anak. Partisipasi anak-anak dalam kegiatan HUT tidak hanya memberikan mereka kesempatan untuk merayakan hari bersejarah dengan cara yang menyenangkan, tetapi juga penting untuk mengembangkan rasa cinta tanah air sejak dini.Â
Melalui lomba-lomba tersebut, anak-anak dapat belajar tentang nilai-nilai patriotisme, kerja sama, dan semangat kebangsaan. Kegiatan ini juga berfungsi sebagai sarana untuk mempererat ikatan sosial dan membangun kepercayaan diri anak. Tidak hanya itu, KKN juga menperkenalkan lagu-lagu  nasional dan daerah yang disambut dengan sukacita.
Harapan dari program kerja bekal sehat dari KKN ini agar program yang telah diadakan dapat berkelanjutan atau bisa dijadikan wadah inspirasi kepada steak holder terkait pentingnya gizi seimbang pada masa pertumbuhan anak. Selain itu, KKN berharap agar wali murid terus menerapkan pola makan bergizi seimbang, tidak hanya sebagai bekal tetapi juga dalam menu sehari-hari di rumah.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H