Mohon tunggu...
Lugas Rumpakaadi
Lugas Rumpakaadi Mohon Tunggu... Jurnalis - WotaSepur

Wartawan di Jawa Pos Radar Banyuwangi yang suka mengamati isu perkeretaapian.

Selanjutnya

Tutup

Otomotif

KAI Hadirkan Livery Tematik KTT G20 Presidensi Indonesia

22 Februari 2022   11:08 Diperbarui: 22 Februari 2022   11:11 1084
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kereta Api Argo Bromo Anggrek dengan livery tematik KTT G20. (Sumber: Jurnal Railfans/M. Bagas Widiyakto)

Menyambut gelaran Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) Group of Twenty (G20) yang akan berlangsung pada bulan Oktober 2022 mendatang, Kereta Api Indonesia (KAI) menghadirkan livery tematik G20.

Livery tematik G20 ini dapat ditemukan pada beberapa sarana lokomotif serta kereta yang dioperasikan oleh KAI.

Setidaknya hingga saat ini terdapat tiga unit lokomotif yang menggunakan livery tematik ini di antaranya pada seri CC 206 13 08 milik Depo Sidotopo, CC 206 13 62 milik Depo Yogyakarta, dan CC 206 15 07 milik Depo Bandung.

Untuk sarana kereta, terdapat tiga trainset (rangkaian) kereta api yang menggunakan livery ini yaitu pada trainset Argo Bromo Anggrek, Argo Lawu, dan Argo Dwipangga.

Livery KTT G20 ini menggunakan warna dasar putih dengan motif batik kawung berwarna merah yang ditempatkan pada sisi depan dan belakang lokomotif serta sisi kanan dan kiri rangkaian kereta api.

Batik Kawung sendiri merupakan salah satu batik terkenal dari Yogyakarta dengan motif menyerupai buah kawung (aren) yang tersusun secara geometris.

Pada livery tersebut juga terlihat logo KTT G20 Presidensi Indonesia yang berdampingan dengan logo KAI.

KTT G20 sendiri rencananya akan berlangsung di Nusa Dua, Bali pada 30-31 Oktober 2022 mendatang dengan mengusung tema "Recover Together, Recover Stronger".

Dalam KTT tersebut akan hadir negara anggota G20 seperti Amerika Serikat, Republik Rakyat Tiongkok, Jepang, Rusia, Korea Selatan, dan negara-negara Uni Eropa.

Penggunaan livery tematik ini bukan kali pertama dilakukan oleh KAI. Sejak era kepemimpinan Direktur Utama (Dirut) Didiek Hartantyo, KAI kerap menggunakan livery tematik pada beberapa kesempatan.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Otomotif Selengkapnya
Lihat Otomotif Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun