Indonesia Open 2023 memasuki hari kedua, Rabu (14/6/2023) babak 32 besar. Sebanyak 11 wakil Indonesia bakal bertanding hari ini.
Sebelumnya, sejumlah wakil Merah Putih telah menuntaskan pertandingan di babak 32 besar hari pertama kemarin.
Hasilnya, sebanyak 6 wakil lolos ke babak 16 besar, sedangkan 3 di antaranya harus kandas. Salah satunya yakni wakil tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung yang takluk di tangan pebulutangkis India, Pusarla v. Shindu.Â
Adapun hari ini dua tunggal putra Indonesia, Anthony Sinisuka Ginting dan Jonatan Christie bakal memulai perjalanannya.
Lalu, ganda putra kawakan unggulan keempat, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan juga bertanding hari ini, bersama dua ganda putra lainnya, Pramudya/Yeremia dan Mohammad Shohibul Fikri/Bagas Maulana.
Pasangan ganda campuran non-pelatnas, Praveen jordan/Melati Daeva Oktavianti ditantang wakil Malaysia, Chan Peng Soon/Cheah Yee See.
Peluang melaju ke babak 16 terbuka lebar. Namun, ganda campuran mantan peringkat dua dunia itu harus meminimalisasi kesalahan.
Berikut ini drawing lengkap 11 wakil Indonesia di hari kedua babak 32 besar Indonesia Open 2023: