Kompasiana - Ganda putri Indonesia, Siti Fadia/Ribka Sugiarto sukses menembus ke babak semifinal Hylo Open 2021 setelah membekuk wakil ganda putri Thailand unggulan 5, Puttita Supajirakul/Sapsiree Taerathanachai di perempat final, Jumat, (5/11).
Bertanding melawan pasangan unggulan, Siti/Ribka sukses tampil all out dan menang setelah melalui pertandingan sengit rubber game, 15-21, 24-22, 21-16.
Dengan hasil ini, Siti/Ribka berhasil maju ke babak semifinal Hylo Open 2021. Sementara ini, Siti/Ribka menjadi wakil ketiga yang lolos.
Sebab, sebelumnya sudah ada nama Praveen Jordan/Melati Daeva Oktavianti dari ganda campuran dan Pramudya/Yeremia yang juga memastikan tiket ke babak semifinal Hylo Open 2021.
Jalannya pertandingan, Siti/Ribka tentu mendapat perlawanan alot dari wakil Negeri Gajah Putih itu. Puttita/Sapsiree tentu lebih percaya diri karena menjadi pasangan yang diunggulkan untuk menang.
Di set pertama, Siti/Ribka sepertinya harus mengakui keunggulan lawan. Mereka takluk dengan skor 15-21. Meski menelan kekalahan di set pembuka, namun Siti/Ribka terus memacu tenaga dan semangatnya.
Siti/Ribka nyaris gagal memaksakan rubber game setelah sang lawan hampir memenangi di set kedua. Beruntung, Siti/Ribka sukses mencuri kemenangan dengan 24-22.
Set penentuan rasanya tak kalah menegangkan. Siti/Rinka yang tak diunggulkan justru menjelma menjadi 'kuda hitam' dan lolos ke babak semifinal Hylo Open 2021.
Tiket ke babak semifinal itu direbut ganda putri Indonesia itu usai menutup rubber game dengan skor meyakinkan, 21-16. Mereka pun menjadi wakil dari sektor ganda putri pertama yang lolos ke babak semifinal.
Sementara itu, Indonesia masih berpeluang menambah wakilnya dari nomor tunggal putri. Salah satu wakilnya, Nita Violina Marwah/Putri Syaikah nanti di babak perempat final akan menghadapi wakil Jepang, Chisato Hoshi/Aoi Matsuda.