Mohon tunggu...
Lathifah Desi
Lathifah Desi Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa UIN Raden Mas Said Surakarta

Masih perlu belajar:)

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Pilihan

Benarkah Dosen Justru Menjadi Salah Satu Penghambat Kelulusan Mahasiswa?

30 Juni 2024   11:33 Diperbarui: 30 Juni 2024   14:18 11
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pendidikan. Sumber ilustrasi: PEXELS/McElspeth

Dalam menempuh pendidikan tingkat tinggi seorang Mahasiswa harus menjalani tugas akhir berupa skripsi, skripsi merupakan sebuah karya ilmiah yang dibuat oleh mahasiswa S1 yang memuat hasil penelitian mereka. Dalam mengerjakan tugas skripsi seorang Mahasiswa membutuhkan dampingan dari dosen pembimbing.

Dosen Pembimbing sendiri memiliki tugas memberikan bimbingan kepada Mahasiswa tingkat akhir dalam mengerjakan skripsi, oleh karena itu peran dosen pembimbing sangatlah penting bagi skripsi seorang mahasiswa akhir.

Akan tetapi sering ditemui baik di media sosial maupun secara langsung, mahasiswa yang mengalami kesulitan mengerjakan skripsi dikarenakan Dosen pembimbing mereka susah dihubungi dan susah di temui. Yang akhirnya mahasiswa yang harusnya mendapatkan hak untuk dibimbing dan diarahkan oleh dosen pembimbing akhirnya ditelantarkan.

Seperti yang dialami salah seorang mahasiswa tingkat akhir fakultas ushuluddin di Universitas Islam Negeri Raden Mas Said Surakarta yang sedang mengerjakan tugas akhirnya sebagai Mahasiswa yaitu skripsi, harus mengalami nasib yang malang karna mendapati dosen pembimbing yang cukup menyulitkan.

Dosen pembimbingnya yang seharusnya membimbing tugas skripsinya justru tidak bisa diajak komunikasi, sudah berkali-kali mahasiswa ini menghubungi dosen ini untuk mendapatkan bimbingan dari dosen pembimbing tersebut, namun mahasiswa tersebut tidak kunjung mendapatkan balasan dan respon dari dosen pembimbingnya, alhasil skripsi yang dia kerjakan dari terbengkalai dan tidak segera dikerjakan karena tidak kunjung mendapat bimbingan.

Hal itu tentu merugikan mahasiswa yang mana karena skripsinya tidak kunjung dikerjakan menyebabkan tertundanya kelulusan mahasiswa tersebut yang akhirnya terlambat sampai 9 semester, akhirnya mahasiswa tersebut memutuskan untuk melakukan transfer pendidikannya dari UIN Raden Mas Said ke Universitas Terbuka guna menyelesaikan studinya.


Peran dosen pembimbing bagi skripsi mahasiswa memang sangatlah penting, tanpa komunikasi dengan dosen pembimbing, skripsi yang dikerjakan mahasiswa tidak akan jalan. oleh karena itu, Mahasiswa perlu membangun komunikasi yang baik dengan dosen pembimbing, dalam hal ini mahasiswa memang seharusnya menjadi pihak yang lebih aktif dibandingkan dosen dikarenakan mahasiswa merupakan pihak yang membutuhkan arahan dari dosen tersebut. 

Akan tetapi mau seberapa keras mahasiswa berusaha membangun komunikasi dengan dosen apabila dosen pembimbing sendiri yang mempersulit mahasiswa dan tidak merespon mahasiswa komunikasi yang di dibangun mahasiswa tidak akan mampu terjalin dengan baik. Karena pada dasarnya komunikasi bisa terjadi apabila terdapat pihak yang memberikan informasi dan pihak yang meresponnya.

Maka dari itu, sangat disayangkan apabila dosen yang seharusnya membimbing skripsi mahasiswa, menjalin komunikasi yang baik dengan mahasiswa malah menjadi sosok yang menghambat selesainya tugas akhir yang dijalani mahasiswa. Yang mana terhambatnya bimbingan skripsi ini dapat memperlama proses kelulusan mahasiswa.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun