Tomohon - Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Kelas IIB Manado, melalui bagian Perawatan menggelar kegiatan bakti sosial pemberian makanan tambahan pada kelompok berkebutuhan khusus lansia dan ibu menyusui dalam bentuk susu, Kamis (14/11).
Bertempat di Gedung Teknis LPP Manado, giat ini bertujuan untuk membantu memenuhi kebutuhan gizi mereka, terutama bagi lansia yang membutuhkan asupan nutrisi lebih, serta ibu-ibu yang sedang menyusui.
Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari para penerima bantuan, yang mengapresiasi perhatian yang diberikan oleh pihak Lapas dalam memastikan kebutuhan gizi mereka tetap terjaga.
"Terima kasih kepada Bapak Ibu petugas atas perhatian kecil yang diberikan namun sangat berkesan bagi kami," ujar salah satu penerima baksos.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H