Ambon,- Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP) Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Perempuan Kelas III Ambon mengikuti Perayaan Natal Nasional Bersama Warga Binaan Pemasyarakatan Kristiani yang dilaksanakan secara virtual pada Selasa (7/1/25).
Acara ini diselenggarakan oleh Direktorat Jenderal Pemasyarakatan (Ditjenpas) bekerja sama dengan komunitas Indonesia Berdoa melalui Zoom Meeting, dengan mengusung tema "Kasih dan Pengampunan Membawa Pemulihan".
Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan dukungan spiritual, pemulihan, pembentukan karakter, serta penguatan iman bagi WBP yang beragama Kristiani di seluruh Indonesia, termasuk Lapas Perempuan Ambon. Acara ini dihadiri oleh narapidana dari berbagai Lapas di Indonesia dan dipantau langsung oleh staf Pembinaan dan staf Kamtib.
Kepala Lapas Perempuan Kelas III Ambon, Fifi Firda menyampaikan bahwa kegiatan ini mendapat sambutan hangat dari para WBP Lapas Perempuan Ambon. Para WBP merasa diperhatikan oleh pemerintah melalui perayaan Natal yang dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia.
"Kegiatan ini merupakan bentuk perhatian dan kepedulian pemerintah terhadap WBP, serta memberikan mereka kesempatan untuk merayakan momen penting secara penuh makna," ungkap Fifi.
Perayaan Natal ini bukan hanya sebagai momen perayaan keagamaan, tetapi juga menjadi sarana untuk membangun perubahan karakter dan mendukung pemulihan spiritual para narapidana. Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan dapat mengubah persepsi narapidana terhadap program pemerintah dan membantu mereka untuk menjadi pribadi yang lebih baik serta lebih dekat dengan Tuhan.
Kegiatan ini juga sejalan dengan upaya Lapas Perempuan Ambon dalam memberikan dukungan spiritual kepada WBP dan mendukung mereka dalam proses pemulihan serta perubahan karakter. Dengan adanya acara seperti ini, diharapkan para WBP dapat mengurangi risiko kekambuhan dan menjadi pribadi yang lebih bertanggung jawab setelah menjalani masa pidana
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H