Gorontalo -- Kepala LPKA Kelas II Gorontalo Irfan Ibrahim Sofan berikan penguatan tugas dan fungsi kepada seluruh jajaran jelang penilaian satker menuju Wilayah Birokrasi Bersih Melayani (WBBM) tahun 2024. Penguatan ini diberikan Irfan pada saat apel pagi, senin (12/2).
Irfan menekankan kepada pegawainya untuk tetap "waspada jangan-jangan" terhadap setiap situasi dan kondisi di dalam LPKA. Irfan pun menghimbau agar kepada Regu Pengawasan khususnya bagian Pintu Utama agar dapat mencatat segala aktifitas keluar masuk pegawai.
DTD (Disiplin Tanpa Diawasi), BTD (Bekerja Tanpa Disuruh), dan TTD (Tanggungjawab Tanpa Diminta) jadi harapan Irfan yang setidaknya dapat dipedomani oleh seluruh jajaran agar di tahun 2024 ini dapat meraih WBBM.
Bertempat di Aula LPKA, apel pagi kali ini dihadiri oleh seluruh pegawai mulai dari Pejabat Struktural, Staf, maupun  Regu Pengawasan. (Humas LEBIGO)
LPKA Kelas II Kanwil Kemenkumham Gorontalo
Heni Susila Wardoyo
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H