Segenap keluarga STAI DR KH EZ Muttaqien merayakan hari milad ke-49, dihalaman belakang kampus STAI DR KH EZ Muttaqien, banyaknya acara salah satu diantaranya yaitu bazar kuliner mahasiswa dari masing-masing jurusan yang terdiri dari berbagai kelas. (Minggu, 18 Februari 2024).
Terdapat 38 stand kuliner yang terdiri dari berbagai jenis-jenis kuliner diantaranya berbagai jenis makanan seperti donat, mochi, cheseeroll, kripik seblak kering, kripik Yaman, kripik slondok, basreng, makaroni dan lain-lain dan berbagai jenis minuman seperti teh tarik, teh solo, kopi, es kuwut dan lain-lain.
Nur Ismiyati Bilhikmah mahasiswa STAI DR. KH. EZ Muttaqien jurusan PAI semester 3 menyampaikan "Kegiatan ini sangat bermanfaat pastinya untuk kehidupan  kita ke depan, dapat pengetahuan baru tentang dagang, berjualan, berbisnis mengenai produk-produk yang diolah dan dipersiapkan oleh kita sendiri, unik juga pastinya menjadi pengalaman pada masa kuliah." Ucapnya
Heni Novianti mahasiswa STAI jurusan PIAUD semester 3 juga menyampaikan "Alhamdulillah kegiatan milad STAI yang ke-49 ini benar-benar dahsyat sekali dilihat dari tahun-tahun sebelumnya juga kegiatan bazar hari ini menjadi momen yang keren sekali dan semoga STAI bisa lebih baik lagi" Ucapnya. ***
Jurnalis : Affifah
Editor : Amalia FÂ
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H