Mohon tunggu...
Lokawarta STAI Muttaqien
Lokawarta STAI Muttaqien Mohon Tunggu... Mahasiswa - Lembaga Pers Mahasiswa

Lembaga Pers Mahasiswa atau biasa disebut LPM, merupakan organisasi kemahasiswaan yang bergerak di bidang jurnalistik. Adapun nama dari LPM ini yaitu Lokawarta dan bermarkas di Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) DR. KH. EZ. Muttaqien, Purwakarta.

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

STAI Dr KH EZ Muttaqien Gelar Wisuda Tahun 2023, Wisudawan Terbaik Angkatan 29 Jatuh pada Prodi HKI?

26 Agustus 2023   22:40 Diperbarui: 29 Agustus 2023   21:26 297
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Suasana Sidang Terbuka yang diikuti oleh para wisudawan/wati S1 & S2 STAI Muttaqien

Sekolah Tinggi Agama Islam (STAI) DR. KH. EZ Muttaqien Purwakarta menggelar Wisuda Sarjana ke-29 dan Pascasarjana ke-5 Tahun 2023, di Prime Plaza Hotel, Jalan Kota Bukit Indah Raya, Kecamatan Bungursari, Purwakarta, Sabtu 26 Agustus 2023. 

Wisuda tahun ini tercatat 186 Sarjana dan 23 Magister. Tidak lupa sebagai Wisudawan terbaik STAI DR. KH. EZ Muttaqien dengan IPK tertinggi (Prestasi Akademik) serta Prestasi non Akademik diraih oleh Sinta Novita Sari dari prodi Hukum Keluarga Islam (HKI). 

Adapun dalam Pidato Sidang Terbuka yang dituturkan oleh ketua STAI DR KH. EZ Muttaqien, Dr Imam Tabroni, M.Pd.I menyampaikan "Pesan yang bisa mempengaruhi menentukan nasib bapak-ibu sekalian adalah chage (perubahan). Pola pikir di pengaruhi 2 hal yaitu Kemampuan membaca dan pengalaman. Harapannya wisudawan hari ini mampu memberikan perubahan dengan kemampuan dan pengalaman yang sudah didapati selama kuliah di sini. Pesan untuk semuanya, buka diri dengan karakter berpikir terbuka dan dinamis. Pelajari setiap perubahan di bidang masing-masing. Integrasikan skill untuk lintas bidang/ keilmuan".

Wisudawan yang hari ini berhasil meraih gelar Sarjana, tentu tidak lepas dari dukungan dan doa dari keluarga, salah satu orang tua dari wisudawan Program Studi Pendidikan Agama Islam menyampaikan pengalamannya. 

"Perjuangan yang sangat luar biasa dari seorang ayah buruh pabrik. Per harinya saya hanya bisa menyisihkan Rp. 20.000 untuk biaya anak saya kuliah di STAI, dengan segala keterbatasan biaya anak saya sambil bekerja sebagai guru honorer di SD."

Terharu sampai menangis menceritakan wasiat kakeknya kepada sang cucu agar dapat lulus kuliah, dan betapa senang anaknya menjadi Sarjana Pendidikan. Tak lupa doa dari bapak untuk anaknya agar ilmu yang didapat bermanfaat dunia dan akhirat.

Suharti S.Pd sebagai salah satu wisudawan tahun ini memberikan kesan pesan serta harapan ke depannya. 

"Setelah lulus sangat bahagia hari yang sangat dinantikan setelah perjuangan dari Mahasiswa Baru sampai wisuda ini. Harapan ke depannya semoga saya bisa mengaplikasikan ilmu yang didapat dan bisa melanjutkan ke jenjang selanjutnya."

Jurnalis: Nazaiqa Ikhwannul Haq, Tria Rizki Lestari, Elsa Dwi Pebrianti

Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun