Ponorogo_Pengurus DPC FKDT Kab. Ponorogo Masa Khidmat 2021-2026 dikukuhkan oleh Ketua DPW FKDT Provinsi Jawa Timur, yang disaksikan oleh Bupati Ponorogo, Ketua DPRD, Kepala Kantor Kemenag, Ketua PCNU, PDM, serta Seluruh Ketua DPAC FKDT Kec. Se-Ponorogo.
Acara pengukuhan pengurus DPC FKDT Kab Ponorogo di Pendopo Agung Jum'at 18/3/2022 dengan Rangkaian acara, Pemberian Santunan kepada Anak Yatim-Piatu, Menyanyikan Lagu Indonesia Raya, Mars Madrasah Diniyah, Pembacaan ayat suci Al-Quran, Pembacaan SK dan Pengambilan Sumpah Janji, Ucapan Selamat, Sambutan Ketua DPC FKDT Kab Ponorogo, Ketua DPW FKDT Jawa Timur, Pembinaan dari Kepala Kemenag Ponorogo, Sambutan Bupati di wakili oleh Asisten 1 dan diakhiri Doa oleh Ketua PCNU Ponorogo.
Dalam Sambutannya Sujarwo Sebagai Ketua DPC FKDT Kab Ponorogo masa khidmat 2021-2026 menyampaikan banyak terimakasih kepada Bupati Ponorogo atas semua fasilitasi terhadap kegiatan ini dan juga kepedulian terhadap madrasah diniyah dengan program insentif guru, dengan selalu bersinergi saling komunikasi dengan pemerintah daerah, DPRD, Kemenag dan semuanya diharapkan pendidikan Keagamaan di Ponorogo semakin berkembang.
Senada dengan itu Ketua DPW FKDT Provinsi Jawa Timur juga berharap agar pemerintah turut ambil bagian dalam mendampingi Madrasah Diniyah yang lebih dari 600 lembaga dan 5000an ustadz serta 25 ribu santri yang ada di Ponorogo menjadi bagian tak terpisahkan dalam mengisi pembangunan generasi penerus bangsa.
Nurul Huda Selaku Kepala Kantor Kemenag  Kab Ponorogo mengucapkan selamat dan sukses atas terlantiknya pengurus DPC FKDT Kab Ponorogo masa khidmat 2021-2026 meneruskan perjalanan pengurus yang sebelumnya.." manuk gelatik cucuke abang, bar dilantik trus tandang"
Pengurus harus menjalin komunikasi internal maupun eksternal, sesui dengan tugas dan tanggung jawab kepada umat dengan penuh semangat keikhlasan.
Sebagai mitra kerja PASKAS Ponorogo Anton Amri membantu kepada 105 Anak Yatim-Piatu yang tersebar di seluruh Kecamatan di Ponorogo dengan harapan bisa membuat gembira dan menambah semangat dalam belajar di Madrasah Diniyah.*