Mohon tunggu...
Lisna Mauidia Sari
Lisna Mauidia Sari Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa

Pendidikan

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Begini Testimoni Hasil Kerja Tim KKN Kel Ciakar 2023, Bagaimana Hasilnya?

29 Agustus 2023   21:26 Diperbarui: 29 Agustus 2023   22:30 217
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Usai melaksanakan program KKN dengan tema Mahasiswa Peduli Stunting, mahasiswa Universitas Pendidikan Indonesia Kampus Tasikmalaya melakukan perpisahan bersama dengan perangkat keluraha, kader posyandu dan masyarakat, berikut tanggapannya masyarakat :

Mahasiswa Universitas Indonesia Kampus Tasikmalaya, telah melakukan KKN di keluraha Ciakar, Kecamatan Cibeureum, kota Tasikmalaya, yang dilakukan oleh 15 orang mahasiswa yang berasal dari program studi PGSD dan PGPAUD, yang diketuai oleh M. Yossi Maulana Julian dan dengan Dosen Pendamping Lpangan yang bernama Drs. H. Ahmad Mulyadiprana,M. Pd. 

Kegiatan yang berjalan dari tanggal 2-14 Agustus 2023 diisi dengan beberapa program yang diharapkan dapat memberikan dampak pada masyarakat, terutama untuk masalah stunting. Adapun kegiatan yang telah dilakukan yaitu silaturahmi sekaligus mengikuti pengajian rutin yang dilaksanakan di RW 10, kunjungan kebeberapa posyandu seperti posyandu RW 10 dan RW 9 sekaligus kegiatan asistensi kader posyandu dan ibu bidan H. Resty Famela Adhetya. 

Selain itu, ada kegiatan  kerja bakti yaitu giat GMD (Gerakan Membersihkan Masjid), pengajian rutin di keluraha, serta UPI RTS (Road To School), serta kegiatan inti yaitu "Sosialisasi Pencegahan Dan Penanggulangan Stunting" yang dilakukan dengan dosen Universitas Indonesia Kampus Tasikmalaya yaitu ibu Srie Mulyati, S. Pd, M. Pd. Dan acara penutupan KKN yang dilakukan di kantor kelurahan Ciakar, dan dihadiri oleh perangkat keluraha, kader posyandu dan masyarakat.

Pada pelaksanaan acara pelepasan, terdapat susunan acara penayangan video rekap kegiatan yang dilakukan oleh tim bersama dengan masyarakat yang diunggah di link berikut VIDEO KKN CIAKAR 2023, penyampaian sambutan oleh DPL, penyampaian ucapan terimakasih dari ketua tim KKN Ciakar 2023, serta penyampaian tertimoni dan kesan pesan untuk mahasiswa dari bapak Lurah Ciakar, bapak Agus Herdian, ibu bidan H. Resty Famela Adhetya, serta perwakilan dari masyarakat. 

Dalam penyampaian testimoni, kesan dan pesannya ibu bidan H. Resty Famela Adhetya mengungkapkan "terimakasih kami ucapkan kepada tim KKN kelurahan Ciakar Tahun 2023 yang telah melakukan kegiatannya di sini, Alhamdulillah kehadiran adek-adek membantu kami di posyandu, bersama kami ikut belajar bersama, Alhamdulillah tadi disampaikan dari kegiatan ini, adek-adek belajar bagaimana cara melakukan tensi, dan belajar melakukan pengukuran pada anak-anak yang datang ke posyandu. 

Pesan saya untuk adek-adek terus semangat dalam belajar, belajar tidak hanya harus di kampus ya, karena justru lingukungan masyarakat ini lah tempat belajar yang sesungguhnya. Semoga cita-cita adek-adek tercapai ya, calon guru-guru hebat." Sebagai bentuk rasa penghormatan dan terimakasih, tim KKN kelurahan Ciakar 2023 memberikan sertifikat untuk kelurahan, kader posyandu dan pihak-pihak terkait lainnya.

Pada penutupan KKN kelurahan Ciakar yang dilakukan tanggal 14 Agustus 2023 telah mencapai ujung acara, MC Lisna Maulidia yang merupakan bagian dari tim KKN, menutup acara dan mengucapkan terimakasih atas dukungan dan penerimaan dari masyarakan Ciakar, besar harapan tim KKN kelurahan Ciakar 2023 agar apa yang telah dilakukan di kelurahan Ciakar mampu memberikan dampak yang positif terutama bagi menurunnya angka stunting di kelurahan Ciakar. Bersama dengan tim memohon maaf atas segala kesalahan dan pamit undur diri.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun