Selanjutnya saya akan membahas perencanaan dalam pembelian dan investasi emas :)
- Semakin kecil ukuran emas, biasanya harga per gramnya akan semakin tinggi. Ada ongkos lebur dan cetak dari pabriknya.
- Hrg EMAS ANTAM 29-07-2011 8:33. LM 1gr 492.000/gr, 10gr 456.500/gr, 25gr 453.480/gr, 50gr 451.940/gr, 100gr 451.240/gr, 1 kg 450.000/gr
- Namun, jangan kemudian tergoda untuk "memborong" emas batangan yang besar karena harganya murah. Ingat, gold bar bukan chunky bar.
- Gold bar bukan chunky bar. Anda ga bisa memotek sebagian emas batangan sewaktu-waktu untuk memenuhi kebutuhan Anda.
- Anda harus menyekolahkan Anak, butuh biaya 10 juta. Anda hanya punya 1 batang emas 100 gram senilai 40 juta. Mau dipotek?
- Akan lebih bijak kalau Anda membeli 4 batang @ 25 gram walaupun harganya lebih mahal daripada yang 100 gram.
- Beli emas sesuai keperluan Anda kelak. Kalau bingung, dicicil 1 gram tiap bulan pun juga no problem.
- Setelah Anda beli, lalu mau disimpen di bawah bantal? Oh. Tidak bisa itu. Resikonya hilangnya besar nanti.
Berikutnya saya akan membahas cara penyimpanan emas yang baik :)
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H
Beri Komentar
Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!