Mohon tunggu...
Linca Rotua Nian
Linca Rotua Nian Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa Pendidikan Matematika Universitas Jambi

Berbagi untuk berdampak.

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Wisata Indah yang Wajib Dikunjungi saat Bertamu ke Kota Makassar

25 Juni 2024   13:34 Diperbarui: 25 Juni 2024   19:56 74
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Selain terkenal sebagai kota makan enak, Kota Makassar juga dekat dengan berbagai tempat wisata alam yang sayang untuk dilewatkan apabila berkunjung ke Kota Makassar ibu kota provinsi Sulawesi Selatan. Yuk, cek wisata apa saja yang wajib masuk list tempat kunjunganmu!

1. Pantai Losari

Dokumentasi Pribadi
Dokumentasi Pribadi

Kurang afdol rasanya jika tidak menapakkan kaki di Pantai Losari apabila berkunjung ke kota Makassar. Wisata Pantai Losari cukup terkenal dengan masjid yang banyak menarik perhatian para wisatawan yaitu Masjid 99 Kubah dengan arsitekturnya yang unik dan akan menampilkan lampu warna-warni di sore menjelang malam hari. Bagi kamu penikmat senja, sangat disarankan mengunjungi pantai ini di sore hari, selain dapat melihat indahnya matahari terbenam, di sekitar Pantai Losari juga banyak sekali suguhan makanan khas Makassar yang wajib kamu cobain!

2. Pulau Samalona


Dokumentasi Pribadi
Dokumentasi Pribadi

Tak kalah indah dengan Pantai Losari, hanya butuh waktu kurang lebih 30 menit dari Kota Makassar untuk sampai ke Pulau Samalona. Dengan menaiki perahu motor dari pelabuhan di depan Benteng Rotterdam yang tak jauh dari Pantai Losari. Pulau Samalona ini cukup ramai pengunjung mengingat pemandangan lautnya yang indah dan jernih, disertai pasir pantainya berwarna putih yang menjadi pembeda dengan pantai lainnya di sekitar Kota Makassar yang dominan berwarna kecoklatan. Hewan laut di pulau ini masih cukup terjaga, pengunjung juga dapat menyewa alat-alat snorkeling untuk menikmati keindahan bawah laut di Pulau Samalona ini. 

3. Pantai Indah Bosowa

Dokumentasi Pribadi
Dokumentasi Pribadi

Indah seperti namanya, Pantai Bosowa ini juga wajib masuk list wisata yang harus di kunjungi! Pemandangan sunsetnya yang indah, pantai ini cocok menjadi pilihan tempat piknik bersama teman atau keluarga. Tak jauh dari Pantai Bosowa ini, ada juga Pantai Biru dan Pantai Akkarena yang bisa juga dikunjungi hanya dengan berjalan kaki saja.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun