" COBA RENUNGKAN "
Banyak hal di kehidupan,
yang semua tak sesuai harapan,
apa yang diimpikan,
tak selamanya didapatkan.
Berlari kesana kemari,
mengejar yang tak pasti,
berebut yang tak nyata,
hanya demi keinginan saja.
Harta, tahta, dan kekuasaan,
yang membuatmu lupa kehadiran,
berjuang di luar kendali,
melawan hati nurani.
Menghalalkan segala cara,
demi tercapainya ambisi,
kemelekatan dunia,
yang semu pasti.
Sejenak duduklah kini,
nikmati angin yang bertiup sepoi,
hijau dedaunan melayang menari,
hamparan padi yang menguning ini.
Lihatlah di sana sini,
masih banyak cerita terjadi,
di tanah kita ibu pertiwi,
coba kau renungkan di hati.
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana
Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI