Mohon tunggu...
Lilis Edah Jubaedah
Lilis Edah Jubaedah Mohon Tunggu... Guru - Guru di SMPN 1 Cilegon

Saya Lilis Edah Jubaedah, Lahir di Purwakarta, 26 Agustus 1965. Pekerjaan saya Guru di SMPN 1 Cilegon. Hobby saya menulis, walapun belum mahir. Konten yang saya sering tulis apa saja yang berhubungan dengan rasa kekhawatiran diri terhadap lingkungan sekitar. Jenis tulisannya ada puisi, cerpen, opini, esai, atau apa saja yg menurut saya cocok dengan kontennya. Tapi hanya sekadar menulis saja.

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Surat dengan Alamat Berbeda

6 April 2024   07:10 Diperbarui: 9 April 2024   19:53 60
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

Setelah kejadian di perpisahan, tak lagi dia ada di sekolahku, katanya pindah sekolah
Untuk apa juga harus detil mengusut keberadaannya, ke mana pun dia biarkanlah
Rasanya setiap manusia ada jalan hidupnya masing-masing, kalau jodoh tak kan salah
Ada rasa sedikit, tapi tak kuat mengikat, hanya mungkin muncul kepercayaanlah
Tentu saja seperti biasa, datang dan pergi tanpa pesan, tak bisa juga dianggap salah

Dunia ini memang sempit, ke mana pun pergi ada saja jalan ketemunya
Entah dari mana tahunya alamat rumahku, tiba-tiba menerima surat darinya
Namun yang jadi heran, kenapa Alamat si pengirim berbeda, di ujung pulau Jawa
Gak salah Namanya tertulis di si pengrim, tapi rumahnya kok bukan yang sebenarnya
Akhirnya kubuka surat itu, oh pantas saja, dia sudah bekerja di Perusahaan baja=
Namanya anak kuliahan, pulang kampung sebulan sekali, ibuku yang menerimanya

Alhamdulillah, surat itu tak dibukanya, menunggu aku yang dituju
Lain dari biasanya menanyakan isinya, disampaikan apa adanya pada ibuku
Alangkah kagetnya ibuku, katanya kiriman suratnya sama dengan bapakku
Malahan ada foto dan uangnya juga, walau tidak besar hanya lima ratus jaman itu
Ada yang mengusik kenangannya, dan mengatakan pelan pada telingaku
Tipe lelaki yang serius itu, beliau yakin kalau itu bakal jodohku

Berbeda Alamat karena ternyata dia sudah bekerja di Perusahaan baja
Entah tinggalnya di siapa, karena tidak disebutkan tinggal di mana
Rasanya ibuku mendukung, dengan banyak pertanyaan kepo tentangnya
Binar matanya terlihat yakin dan percaya bahwa dia sungguh-sungguh niatnya
Enggan kusampaikan karena pasti ibuku akan memihaknya
Dalam hatiku ada yang lain, jelas keluarganya dan kukenal orang tuanya

Akrostik_LilisEJ, 16 Februari 2024
Leje2665

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun