Mohon tunggu...
Liliana
Liliana Mohon Tunggu... Jurnalis - Jurnalis Departemen Bahasa Indonesia China Media Group

Sharing information is a way to understand each other

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Gempita Merdeka 78 Meriahkan Acara 17-an di KBRI Beijing!

18 Agustus 2023   15:01 Diperbarui: 18 Agustus 2023   15:07 157
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Stan minuman "Kopi Buat Kamu". Sumber foto: Liliana

Tahun ini, perayaan Hari Kemerdekaan RI yang ke-78 berlangsung dengan sangat meriah di KBRI Beijing. Dari upacara bendera yang dilaksanakan pada tanggal 17 Agustus pagi di halaman KBRI Beijing, hingga panggung gembira, bazaar kuliner dan produk Indonesia yang diselenggarakan di halaman belakang KBRI Beijing dari pukul 16.00-21.00 waktu Beijing. Jumlah peserta yang datang dalam perayaan kali ini lebih banyak dari sebelum-sebelumnya, tampak juga beberapa warga negara Tiongkok dan asing lainnya yang turut datang menghadiri perayaan. Acara yang disajikan juga lebih banyak, dan hadiah doorprizenya pun cukup menarik, ada sepeda dan sepeda listrik.

Panggung gembira HUT RI ke-78 di KBRI Beijing. Sumber foto: Liliana
Panggung gembira HUT RI ke-78 di KBRI Beijing. Sumber foto: Liliana

Penonton memadati kursi panggung gembira. Sumber foto: Liliana
Penonton memadati kursi panggung gembira. Sumber foto: Liliana

Panggung gembira tahun ini dimeriahkan dengan penampilan artis Indonesia Dharma Oratmangun, Elvi Zubay dan Bung Karno, serta penampilan para "Guiqiao Indonesia" (Warga Negara Tiongkok yang lahir di Indonesia dan telah kembali ke Tiongkok). Bazaar-bazaar juga disemarakkan oleh Nom-Nom, Kopi Buat Kamu, Dharma Wanita Persatuan KBRI Beijing, Indofood dan Papatonk, dan lain-lain.

Antrian panjang di depan stan Nom-Nom. Sumber foto: Liliana
Antrian panjang di depan stan Nom-Nom. Sumber foto: Liliana

Stan batik Dharma Wanita Persatuan KBRI Beijing. Sumber foto: Liliana
Stan batik Dharma Wanita Persatuan KBRI Beijing. Sumber foto: Liliana

Stan minuman
Stan minuman "Kopi Buat Kamu". Sumber foto: Liliana

Stan Indofood dan Papatonk. Sumber foto: Liliana
Stan Indofood dan Papatonk. Sumber foto: Liliana

Semarak perayaan Hari Kemerdekaan RI di KBRI Beijing tersebut telah membawa keceriaan dan semangat bagi para hadirin yang datang pada perayaan tersebut, serta mendorong ikatan persahabatan yang lebih kuat bagi hubungan Indonesia dan Tiongkok.

Dirgahayu Republik Indonesia yang ke-78! Terus Melaju untuk Indonesia Maju!

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun