Mohon tunggu...
Lidwina Rachel
Lidwina Rachel Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiwa/Universitas Kristen Petra

Mahasiswa Desain Interior Universitas Kristen Petra yang memiliki hobi mendesain Interior, membuat kerajinan tangan, dan bernyanyi.

Selanjutnya

Tutup

Trip

Review Interior Igor's Pastry and Cafe

27 Juni 2023   23:01 Diperbarui: 27 Juni 2023   23:09 684
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber Gambar Dok.Pribadi/Lidwina Rachel

Igor's Pastry and Cafe pertama kali dibuka oleh Igo dan Ratna pada tahun 2001 yang berlokasi di Surabaya. Namun, saat ini Igor's Pastry sudah memiliki cabang di Jakarta dan Bali juga, lho. Igor's Pastry menawarkan produk sehat, seperti sugar free, gluten free, casein free, low fat, low carbohydrate, dan hi-fiber. Produk best seller-nya adalah pudding, Croffle, Strawberry Cheese Cake, Gateau Opera Cake, Caramel Popcorn Cheese Cake, Banana Chocolate Clover, dan Baked Alaska.

Bagaimana dengan Interior dari Igor's Pastry and Cafe? Yuk simak review berikut ini.

Desain Interior yang memberikan vibes rumah kayu di Eropa memberi kesan elegance, unique, dan warm. Style design lebih kearah rustic-modern design yang dikombinasikan dengan sentuhan naturalism design.

1. Interior pada area pastry

Sumber Gambar Dok.Pribadi/Lidwina Rachel
Sumber Gambar Dok.Pribadi/Lidwina Rachel

Pada area ini, terdapat display produk (roti) yang dijual di Igor's Pastry. Pada ruangan ini, dominan menggunakan warna coklat dan menggunakan material kayu. Untuk pencahayaan alami menggunakan jendela dan pintu kaca yang membuat sinar matahari dapat masuk dengan maksimal. Penggunaan pencahayaan buatan menggunakan lampu gantung dengan beberapa variasi. Ada yang berbentuk seperti frame persegi panjang yang terletak diatas display roti di area tengah ruangan. Ada juga lampu gantung yang berbentuk bulat yang terbuat dari material kaca, dan ada juga yang berbentuk seperti balok kecil. Pada area plafon menggunakan elemen dekorasi seolah-olah mengekspos rangka kayu plafon yang direpetisi sehingga menghasilkan pattern yang menarik. Ruangan ini juga mengekspos dinding unfinished, jadi ada tekstur kasar. Untuk lantai menggunakan 2 jenis keramik finishing matte doff grey dan dark grey.

2. Interior pada area cafe Oun De Bun

Sumber Gambar Dok.Pribadi/Lidwina Rachel
Sumber Gambar Dok.Pribadi/Lidwina Rachel
Untuk area cafe, terdapat area indoor dan semi outdoor. Pada area indoor terbagi menjadi 2 ruang, yaitu ruang public dan  semi-private. Kalau dilihat dari foto ini, terlihat design style mengarah pada Japandi style dengan pemilihan warna dan pattern pada plafon. 

Penggunaan tanaman membuat suasana terasa lebih nyaman. Ruangan ini dapat digunakan untuk mengerjakan tugas dan berkumpul. Pada ruangan ini terdapat tempat duduk dengan puff yang membuat nyaman sehingga ketika berkumpul bersama keluarga, orang tua bisa duduk cukup lama dengan nyaman. Untuk top table menggunakan material terrazzo dan ada yang kayu juga. Ruangan ini menggunakan lampu gantung bulat seperti Seville Acrylic LED pendant. Untuk lantainya, menggunakan vinyl dan keramik finishing matte doff grey. Pada area dinding dilapisi dengan HPL dan ada juga yang mengekspos bata yang memberikan kesan natural. 

Sumber Gambar Dok.Pribadi/Lidwina Rachel
Sumber Gambar Dok.Pribadi/Lidwina Rachel

Ruang semi-private menggunakan pintu kaca folding door. Di dalam dan diluar ruangan ini terdapat lukisan dan tanaman yang memperindah ruangan. Penggunaan material kayu dan vinyl yang berwarna coklat, membuat suasana  ruangan terasa warm dan cukup homie.  

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun