Mohon tunggu...
Lidia Khosmatika
Lidia Khosmatika Mohon Tunggu... Guru - Guru

Seorang guru IPA di SMP swasta

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Alam & Tekno Pilihan

Belajar Biologi Asyik dengan Canva

14 Juli 2022   12:13 Diperbarui: 14 Juli 2022   12:18 1354
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Gambar 1. Maze Quiz (Dokpri)

Biologi merupakan ilmu hayat adalah kajian tentang kehidupan, dan organisme hidup, termasuk struktur, fungsi, pertumbuhan, evolusi, persebaran, dan taksonominya (wikipedia). Istilah biologi berasal dari Bahasa Yunani yaitu "bios" yang berarti "hidup" dan "logos" yang berarti "ilmu". Jadi dapat disimpulkan bahwa biologi merupakan ilmu yang mempelajari makhluk hidup dan kehidupannya.

Biologi adalah salah satu mata pelajaran yang sangat diminati oleh siswa, khususnya siswa Sekolah Menengah Pertama (SMP). Meskipun materi adalah lanjutan dari pelajaran yang telah dipelajari di tingkat Sekolah Dasar, di tingkat SMP, siswa diajak mempelajari lebih mendalam materi-materi Biologi dasar yang didapat dari SD. Karena Biologi sangat dekat dengan diri mereka dan lingkungan sekitarnya, menjadikan mata pelajaran ini mudah dipagami, menarik untuk dipelajari dan nyata.

Namun, tepat di bulan Maret 2020 dan hingga saat ini, dunia pendidikan di seluruh dunia, khususnya Indonesia, terkena dampak dari pandemi Covid-19. Hal ini membuat kegiatan belajar mengajar yang efektif di sekolah menjadi berkurang. Siswa diwajibkan belajar dari rumah, dan menyimak, belajar, mengamati hanya melalui media daring atau melakukan pengamatan mandiri di rumahnya masing-masing.

Tentu, dampak yang terlihat di seluruh siswa, berbeda-beda. Mengingat lingkungan rumah, fasilitas dan motivasi serta dukungan orang tua/wali yang berbeda-beda. Oleh sebab itu, perlu adanya inovasi dan kreativitas dari Guru di masa pandemi, agar pembelajaran tetap menyenangkan dan mudah dipahami siswa dengan latar belakang dan kondisi yang berbeda-beda.

Penggunaan smartphone untuk pembelajaran di masa pandemi adalah suatu keharusan. Seluruh interaksi baik saat pembelajaran, penugasan hingga penilaian, seluruh siswa menggunakan smartphone masing-masing. Aplikasi yang digunakan saat pembelajaran daring banyak sekali yang dapat dijadikan alternatif dan pilihan Guru. Aplikasi yang paling banyak digunakan adalah Whatsapp messenger (WA), Virtual Zoom Meeting, G-meet, Google Classroom, bahkan aplikasi media sosial lain yang selama ini berfungsi untuk hiburan, digunakan pula untuk pembelajaran, seperti Youtube, Instagram hingga Facebook.

Banyaknya aplikasi yang hadir, terutama saat pandemi Covid-19, kembali memberikan tantangan kepada Guru. Guru harus mampu dengan bijak menentukan aplikasi yang paling tepat digunakan untuk pembelajaran. Tidak semua aplikasi sesuai dengan materi yang ingin disampaikan. Belum lagi, waktu belajar daring pun harus bersaing dengan aplikasi permainan yang sangat digemari oleh siswa melalui smartphone-nya masing-masing. Hal ini membuat siswa tidak fokus dalam belajar, karena biar bagaimanapun, seluruh flatform pembelajaran ada di genggamannya bergabung dengan flatform lain di luar flatfrom belajar. 

Pembelajaran Biologi--saat sebelum pandemi --dirasa menyenangkan dan diawali dengan penuh rasa keingintahuan siswa akan ilmu, menjadi pembelajaran yang membosankan bahwa kurang dapat dimengerti oleh siswa, disebabkan metode dan aplikasi yang kurang tepat. Siswa lebih senang pembelajaran yang dibalut permainan, sehingga membangkitkan kembali motivasi dan rasa ingin tahu dalam belajar Biologi. Oleh sebab itu, saya memilih salah satu aplikasi yang sesuai dengan jiwa remaja dan terlihat segar, yaitu penggunaan aplikasi Canva.

Canva adalah salah satu aplikasi yang diluncurkan pada tahun 2013, merupakan adalah alat bantu desain dan publikasi online dengan misi memberdayakan semua orang di seluruh dunia agar dapat membuat desain apa pun dan mempublikasikannya di mana pun. Banyak sekali produk yang dapat digunakan dalam pembelajaran maupun kebutuhan administratif lainnya terkait dengan kegiatan sekolah, yang dihasilkan dengan menggunakan aplikasi Canva ini, di antaranya : 

1. Modul Ajar

2. Jadwal Pelajaran

3. LKPD

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Lihat Ilmu Alam & Tekno Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun