Kalau kamu melihat pouch atau meja make up milik kamu lalu melihat berbagai lippies yang kamu punya, apa kamu bisa menebak warna paling dominan diantara semua lippies kamu? Apakah itu warna pink, dark red, purple, soft pink, atau nude? Apa dalam warna warna tersebut ada hidden message yang ingin disampaikan?Â
Sebagai makhluk visual, manusia menangkap warna sebagai kode komunikasi. Secara tidak langsung penggunaan warna pemulas bibir dapat menciptakan opini seseorang terhadap pemakainya. Dilansir dari Marie Claire, CoverGirl dan Harvard University melakukan sebuah penelitian tentang warna lipstik terhadap 2,375 orang dengan enam nuansa warna lipstik yang kemudian dikategorikan lagi ke dalam empat kelompok warna utama, yaitu merah, merah muda, berry dan plum (keunguan), serta nude (kecoklatan).Â
Secara umum, perempuan yang sering memulas bibirnya merasa lebih baik terhadap dirinya sendiri. Mereka juga berpeluang untuk mencapai tingkatan karier yang lebih tinggi dan lebih sering berkencan dari perempuan yang bibirnya tidak diberi pewarna. Semakin berani warna yang digunakan, maka penggunanya juga semakin dianggap memiliki kepribadian yang powerful . Sementara itu dengan warna yang natural, penggunanya dianggap memiliki kepribadian yang lebih hangat.Â
Warna merah pada bibir dianggap sebagai simbol kepercayaan diri dan keberanian. Memakai warna merah juga membuat seseorang terlihat lebih kreatif, ambisius, dan memiliki kepemimpinan yang baik. Oleh karena itu, dianjurkan untuk menggunakan warna ini disaat Anda harus menunjukan diri sebagai seorang pemimpin yang berani mengambil resiko, seperti pada saat presentasi besar.Â
Masalah menampilkan kepercayaan diri juga dapat dilakukan oleh warna merah muda. Berbeda dari merah, warna ini akan terkesan lebih santai namun pasti. Berdasarkan riset yang sama, ditemukan banyak eksekutif senior yang menjatuhkan pilihan pada warna ini sebagai pewarna bibir. Meski demikian, merah muda juga identik dengan fun-loving dan easy going, menjadikan lipstik dengan warna ini tepat digunakan saat berkumpul dengan teman atau akan bertemu orang baru.Â
Warna keunguan dapat menunjukan ketegasan, kemandirian, dan profesionalitas, namun masih terlihat relatable akibat kombinasi dari warnanya yang bold namun masih hangat. Hal ini membuat kelompok warna ini sangat baik digunakan untuk wawancara kerja atau memulai berbagai macam hubungan profesional karena menunjukan kekuatan dan kesan terpercaya tanpa mengintimidasi. Selain itu warna keunguan juga menampilkan kesan melankolis dan pendiam, seperti lebih banyak diam di rumah pada saat akhir pekan.Â
Kelompok warna nude atau kecoklatan adalah kelompok warna yang dianggap paling hangat. Penggunanya sering dianggap sebagai orang yang manis, tidak macam-macam, dan bisa diandalkan. Warna ini disarankan untuk dipakai pada saat dibutuhkan kolaborasi dan kerjasama tinggi karena pesan yang disampaikan tersebut.Â
Setelah mengetahui hidden message atau makna dibalik warna-warna lipstik tersebut, menurut kamu mana warna yang kamu banget?Â
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H