Mohon tunggu...
Liana Agestina
Liana Agestina Mohon Tunggu... lainnya -

Another account, besides @LiAmoy | as Producer #JakartaSiang weekdays 12-4pm & admin acc twitter/fb of Radio @1034DFMjakarta | wife of a lovely man @ErwinAswadi

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Yayasan Santi Rama

11 Oktober 2010   07:46 Diperbarui: 26 Juni 2015   12:31 693
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Humaniora. Sumber ilustrasi: PEXELS/San Fermin Pamplona

Yayasan Santi Rama telah berkiprah selama 40 tahun dalam menyelenggarakan pendidikan khusus bagi anak Tunarungu tanpa henti terus mengipayakan inovasi agar dapat memberikan pelayanan terbaik untuk anak Tunarungu khususnya di DKI Jakarta dan umumnya Indonesia.

Yayasan Santi Rama mengelola pendidikan dari PAUD, SDLB, SMPLB dan SMALB dengan jumlah siswa 384 orang. Di samping itu, Yayasan Santi rama juga mempunyai Program Intervensi Dini Anak dan Orang tua (Prodini), dimana anak dan orang tua dibina secara individiual dan baru kemudian sesuai usia dan perkembangan anak dapat di tempatkan di PAUD (Formal), TL Santi Rama.

Selain unit Pendidikan Santi Rama juga mempunyai Unit Observasi yang memberikan layanan Asesmen Pendengaran dan Psikhologik, dengan layanan tersebut segera diketahui selain derajat ke tunarunguannya juga kemampuannya sehingga dapat disalurkan ke sekolah yang sesuai.

Yayasan Santi Rama dalam rangka lustrum VIII dengan thema : “Kiprah Santi Rama Dalam Mengembangkan Tunarungu Berkualitas”, melaksanakan beberapa kegiatan sebagai berikut :

1.Pagelaran Seni “Aku juga Bisa”, bekerja sama dengan Ina Kreativitas dan Fakultas Film Televisi IKJ yang telah dilaksanakan pada tanggal 25 September 2010 di Gedung Graha Bhakti Taman Ismail Marzuki.

2.Lomba-lomba mengundang sekolah sekitar Santi Rama yang dilaksanakan pada tanggal 5 Oktober 2010, antara lain :

a.Cerdas cermat antar sekolah tunarungu

b.Mewarnai gambar bagi anak TKLB

c.Melukis bagi anak SDLB, SMPLB, dan SMALB

3.Ziarah ke Makam Ibu Johana Sunarti Nasution, pendiri Yayasan Santi Rama yang dilaksanakan pada tanggal 7 Oktober 2010 dihadiri seluruh pengurus dan pimpinan unit Santi Rama.

4.Reuni guru-guru eks. Santi Rama yang dilaksanakan pada tanggal 8 Oktober 2010

5.Puncak Peringatan HUT Santi Rama yang dilaksanakan pada tanggal 9 Oktober 2010, yang dihadiri oleh :

a.Wakil Mendiknas

b.Pimpinan Orsos-orsos dan SLB

c.Organisasi Lainnya.

Acara antara lain : Pemberian Penghargaan Pengabdian kepada Pengurus, Guru-guru dan Karyawan yang telah mengabdi selama 5 tahun, 10 tahun, 15 tahun, 20 tahun, 25 tahun, 30 tahun, 35 tahun, dan 40 tahun.

Demikian seluruh rangkaian acara dalam rangka lustrum ke VIII Yayasan Santi Rama, semoga Santi Rama Sukses Selalu.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun