Mohon tunggu...
Lesterina Purba
Lesterina Purba Mohon Tunggu... Guru - Penulis

Hidup hanya sebentar perbanyaklah kebaikan

Selanjutnya

Tutup

Diary

Megalodon Ikan Hiu Raksasa

14 April 2021   05:03 Diperbarui: 14 April 2021   05:06 2962
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.


Sumber referensi
Seperti biasa pada malam hari mau tidur masih berinteraksi dengan bapak dan mamak, bermain tebak-tebakan. Si bungsu yang masih berusia 7 tahun. Membuat tebakan dan kami tidak bisa menjawabnya. 

consepto.de
consepto.de
Sumber referensi

"Hidup di laut , dia memakan manusia dan ikan paus. Nama awalan dan akhiran M dan n." Si bungsu memulai tebakannya. Apa yang kami pikirkan, tak satupun mengena. Akhirnya menyerah dan si bungsu memberitahu ternyata ikan hiu  raksasa yang sudah langka. Bernama ikan hiu megalodon.

 Membuat kami penasaran apakah benar yang dikatakan si bungsu. Sehingga kami bertanya dari mana tahu perihal ikan hiu megalodon. Dia menjawab membaca buku di sekolah mamak. 

Semenjak pandemi ini kadang si bungsu,  saya bawa ke sekolah tempat kerja. Kebetulan saya memilih  ruang perpustakaan untuk mengajar online. Senang saja berbaur dengan buju. Si bungsu sangat senang bila diajak ke sekolah.

 Begitu sampai dia pasti langsung mencari buku bergambar yang ada tulisannya. Dia asyik membaca. Kadang bila ditegur. "Aku masih  baca, Ma." Dan ternyata keasyikannya membaca menambah pengetahuannya sampai mengenal hewan langka.

Si bungsu semenjak dia bayi, saya sering membacakan buku dongeng. Jadi ingat ketika dia operasi yang kedua. Saya membelikan majalah fabel di Indomaret bersamaan dengan mobil-mobilan. Mengalihkan rasa bosan dan sakit karena operasi langit-langit mulutnya. Semenjak itulah dia suka buku dongeng bergambar.

Si bungsu menjadi suka membaca. Apalagi itu mengenai dongeng fabel sehingga berbagai macam binatang dia hapal.
Kisah ikan hiu megalodon menjadi perhatiannya.

 Ikan Hiu Megalodon. Ikan Hiu Megalodon ukuran raksasa bisa memakan manusia dan ikan paus. Mulutnya lebar mencapai satu setengah meter. Jadi kalau makan hanya membuka mulutnya lebar-lebar plankton sekitarnya langsung masuk. Tanpa perlu repot-repot. 

Cerita si bungsu membuat kami penasaran dan langsung melihat videonya di YouTube. Sungguh mencengangkan ikan hiu megalodon. Sesuai dengan namanya , bentuknya besar dari kejauhan mirip pesawat. Pantas saja disebut ikan raksasa. Bila mulut menganga bisa sampai 1,5 meter. Panjangnya mencapai 12 - 19 meter dan beratnya 50-60 ton. Waooo ternyata berat juga ya. Giginya sekitar 300 biji. Panjangnya 18 cm. Lebih kuat daripada T-rek. Sayang ikan hiu megalodon sudah punah. Akibat iklim tidak menentu. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Diary Selengkapnya
Lihat Diary Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun