Pertumbuhan dan perkembangan anak akan optimal apabila parenting yang dilakukan orang tua berpegangan pada prinsip-prinsip parenting positif yang sesuai dengan usia anak. Lantas apa sih sebenarnya parenting positif itu? Mengapa parenting positif memberikan pengaruh yang begitu besar bagi perkembangan anak? Lalu bagaimana kita sebagai orang tua menerapkan parenting positif ini? Nah, untuk lebih jelasnya mari kita ulas bersama-sama.
Sebelum nya kita harus memahami makna parenting terlebih dahulu ya. Parenting merupakan proses interaksi antara orang tua dan anak dalam mendukung perkembangan fisik, emosi, sosial, intelektual, dan spiritual (Wong: 2001), sehingga anak tumbuh dan berkembang menjadi pribadi yang cerdas, mandiri, sehat, berbudi pekerti yang luhur dan berakhlak mulia. Michele Borba dalam bukunya The Big Book of Parenting Solutions (2009) mengatakan parenting adalah amanah untuk orang tua sepanjang hidupnya. Artinya, parenting dilakukan tanpa henti, dari sejak anak dalam kandungan, usia dini, remaja, hingga dewasa. Sehingga parenting ini memberikan dampak yang signifikan pada perkembangan anak. Hal ini karena melalui interaksi dengan orangtua anak mulai mengenal dunia luar selain dirinya sendiri.
Lalu bagaimana dengan parenting positif ? Parenting positif adalah proses pengasuhan yang dilakukan  berdasarkan kasih sayang, saling menghargai, pemenuhan dan perlindungan hak anak, membangun hubungan yang hangat, bersahabat dan ramah antara anak dan orang tua, Sehingga anak tidak merasa diatur dan didikte oleh orang tua.
Mengapa parenting positif perlu diterapkan?
Alasan yang menjadi dasar perlunya penerapan parenting positif yaitu yang pertama parenting positif dapat meningkatkan kualitas interaksi anak dengan orang tua. Orangtua dan anak dapat bekerjasama dan saling mendukung. Kedua mengoptimalkan tumbuh kembang  anak, karena anak mendapatkan kesempatan yang cukup untuk mengembangkan potensi diri nya, membentuk sikap percaya diri, mandiri, disiplin, bertumbuh sesuai dengan usianya, tanpa adanya tekanan akibat tuntutan orang tua yang berlebihan. Ketiga, mencegah perilaku-perilaku menyimpang anak, karena anak telah dibimbing untuk mengembangkan karakter yang baik yang disertai teladan dari orang tua. Keempat, mendeteksi kelainan pada tumbuh kembang anak. Melalui parenting positif menimbulkan kepekaan orang tua pada setiap tahap perkembangan anak. Sehingga apabila terdapat kelainan dapat dideteksi lebih dini oleh orang tua.
Bagaimana cara menerapkan parenting positif?
Penerapan parenting positif yaitu pengasuhan yang menekankan pada sikap positif dan menerapkan disiplin dengan kasih saying pada anak. Pada dasarnya parenting positif ini adalah menghargai anak agar tumbuh menjadi pribadi yang mandiri dan bertanggung jawab. Kami percaya bahwa rasa cinta serta kasih sayang orang tua kepada anak selalu ada dan  tidak pernah berkurang. Namun yang terpenting dalam hubungan orang tua dan anak bukan hanya banyaknya cinta yang diberikan, tetapi  bagaimana diantara mereka bisa saling mencintai dan menyayangi dengan lebih baik. Berikut beberapa prinsip parenting positif yang dapat diterapkan :
a. Pahami setiap anak unik dan memiliki impian
Setiap anak adalah unik, mereka memiliki keunggulan yang berbeda baik dalam pengetahuan, keterampilan, maupun perilaku. Untuk itu orang tua dan guru harus percaya bahwa pada dasarnya anak mampu, bahkan sebelum anak membuktikan pada dirinya sendiri bahwa dia berhasil melakukan sesuatu. Kepercayaan orang tua dan guru menjadi modal utama anak untuk percaya diri, kreatif, mandiri dan bertanggung jawab.
b. Selalu mencari cara