Bengkulu - Setelah tiba di provinsi Bengkulu dan melaksanakan pisah sambut di kantor wilayah kementerian hukum dan HAM Bengkulu, siang ini Kadivpas Bengkulu (Yan Rusmanto) menyambangi lembaga pemasyarakatan kelas IIA Bengkulu.Kamis/5/01/2023.
Kunjungan perdana yang dilaksanakan pada hari ini merupakan kegiatan awal tahun yang membuat semangat Kalapas Bengkulu (Ade kusmanto) dan para ASN Lapas Bengkulu yang ikut mendampingi Kadivpas pada kunjungan kali ini.
Pada kesempatan ini Kadivpas menyempatkan diri melakukan pemantauan ke blok hunian dan seluruh ruang kerja para ASN lapas Bengkulu, selain itu di sela pemantauan Kadivpas menyempatkan melakukan Tegur sapa kepada para warga binaan yang menempati blok hunian.
Di sela perbincangan kadivpas juga menghimbau agar jajaran Lapas Bengkulu meningkatkan publikasi melalui kehumasan targetkan one day one news, selain itu kadivpas menyampaikan lama kerja tidak menjamin seseorang mempunyai kinerja yang baik, integritas dan attitude merupakan komponen penting dalam kita melaksanakan tugas di jajaran pemasyarakatan.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H