Mohon tunggu...
Find Leilla
Find Leilla Mohon Tunggu... Administrasi - librarian

seperti koinobori yang dihembuskan angin

Selanjutnya

Tutup

Halo Lokal Pilihan

Terverifikasi

25 April 2014   10:06 Diperbarui: 7 Agustus 2021   09:17 108
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Halo Lokal. Sumber ilustrasi: PEXELS/Ahmad Syahrir

Surprise mendapati tulisan sakti dicentang ijo di halaman profil saya hari ini ‘Terverifikasi’. Asli saat membuka akun ini dulu sempat agak ragu-ragu mengisi proses verifikasi akun. Begitu membaca syarat verifikasi yang harus menyertakan scan ID, membuat saya langsung mundur. Maklum dunia maya. Stigma negatif yang melekat padanya benar-benar membuat saya jadi anti memberikan data pribadi asli pada siapapapun orang atau lembaga di dunia maya. Jadilah sejak pertama bergabung dulu meski menggunakan foto profil yang sebenarnya tapi tetap tak terverifikasi akunnya.

 

Baru beberapa hari lalu, kira-kira sejak menerima email dan serangan iklan untuk segera melakukan verifikasi, barulah terpikir untuk memberikan data pribadi. Setelah melakukan proses scanning satu dua hari tanpa kabar, saya berinisiatif menghubungi admin lewat menu inbox. 

 

Gayung bersambut, sebagai seorang yang gaptek, saya menanyakan apakah ada langkah saya yang keliru sehingga menghambat proses verifikasi, dan dijawab benar ternyata telah terjadi kekeliruan dalam proses itu. Kesalahan yang saya buat adalah scan kartu identitas yang kabur dan tidak jelas tulisannya. Setelah saya coba upload kembali dengan gambar sama yang berukuran lebih besar dari semula, saya infokan lagi lewat inbok, memohon koreksi jika masih ada kolom yang belum benar isiannya. Sekali lagi admin memberi jawab bahwa ada data yang  belum sesuai dengan kartu identitas isiannya. Saya check lagi, ternyata benar, first name dan last name saya masih menggunakan nick name ‘find leilla’. Maklumlah, sejak awal membuat akun ini saya hampir tak pernah lagi membuka settingan profil di dashboard. Setelah mengubahnya dengan data yang sesungguhnya, kembali saya mengirim pesan singkat di akun admin, dan, voila! Saat terbangun dini hari ini, pukul setengah dua, tersenyum saya saat membaca ‘Verified User’ yang dicentang ijo di dasbor saya. Wah!

 

Meski memakan waktu selama dua hari, namun pengalaman ‘mengurus’ verifikasi tak seribet yang saya duga. Tadinya saat mengirim inbok sempat pesimis bahwa surat saya gak bakal digubris admin ato mungkin bakal lamaaaa banget menunggu jawabannya. Eh ternyata nggak seperti bayangan saya. Dalam hitungan jam malah, surat cinta saya itu langsung dibalas oleh mas/mbak admin. Dua jempol saya untuk admin yang sudah meluangkan waktu memeriksa kembali data-data yang belum terisi di kolom saya dan memberikan respon jawab yang cepat dan jelas. Terimakasih.

 

Salam Kompasiana,

Leilla ^^

 .

Mohon tunggu...

Lihat Konten Halo Lokal Selengkapnya
Lihat Halo Lokal Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun