Silvi tak habis pikir dengan jalan pikiran ayahnya. Ayahnya, seorang single parent tampan dan tangguh, pengusaha sukses dan kaya-raya, rela disakiti terus-menerus oleh wanita. Sebagai putri semata wayang, Silvi tak rela melihat ayahnya terus tersakiti.
Ia pun menyuruh sang ayah mundur teratur. Silvi melarang ayahnya untuk mencintai wanita yang tak henti melukai hatinya. Ayahnya tak bergeming. Ia tetap mencintai wanita itu. Seburuk apa pun perlakuan wanita itu terhadap dirinya.
Marah bercampur sedih, Silvi menanyai ayahnya. Mengapa ayahnya begitu ikhlas disakiti? Jawabannya sangat mengagetkan: kata ayahnya, ia sudah terlalu biasa disakiti.
Sama seperti ilustrasi di atas, Young Lady juga heran. Memendam tanda tanya dalam hati. Adakah orang yang membuat dirinya, men-set dirinya, agar terbiasa disakiti?
Tidak ada yang mau disakiti. Semua orang menginginkan kebahagiaan dalam hidupnya. Lalu, bila ada yang mengatur dirinya agar terbiasa disakiti, apakah itu tanda kebodohan atau kegilaan?
Situasi, kondisi, dan takdirlah yang membuat manusia pada akhirnya disakiti oleh sesamanya atau oleh makhluk lain. Tak ada yang menginginkannya. Logikanya begini: adakah yang bersedia, dengan ikhlas dan rela, menyediakan dirinya untuk disakiti?
Tidak, tidak ada. Naif bila ada yang mengatakan ikhlas ketika disakiti. Mungkin hati bisa memaafkan, tapi sulit untuk melupakan. Ada resistensinya juga, kan? Resistensi pada luka, dosis kesakitan, dan hal-hal yang bisa menimbulkan rasa sakit.
Lalu, bagaimana bila disakiti orang yang dicintai? Naifkah bila mengatakan ikhlas dan terbiasa disakiti?
Young Lady cantik mengalaminya sendiri. Bukan, bukan Young Lady yang disakiti. Saat untuk disakiti sudah lewat. Lelah menjadi wanita baik dan pasrah yang terus disakiti lelaki. Kini, gantian Young Lady menyakiti seorang pria.
Pria yang kabarnya bersedia menyisihkan sedikit waktu setiap harinya untuk membacakan sebuah buku untuk Young Lady cantik. Sudah hari ke50 ia membacakan buku itu. Tak sekadar membacakan. Bila dianalogikan dalam fiksi-fiksi cantik Young Lady di Kompasiana, ia layaknya "Calvin Wan" yang sering kali tersakiti dan dilukai.
Nah, si "Calvin Wan" ini menjadi korban pelampiasan Young Lady. Sasaran dari pelampiasan rasa sakit akibat cerita kelam di masa lalu. Inilah akibatnya bila berhubungan dengan wanita produk masa lalu yang tidak bahagia. Sebuah risiko.