Mohon tunggu...
Lapas Surulangun
Lapas Surulangun Mohon Tunggu... Editor - Lembaga Pemasyarakatan Klas III Surulangun Rawas

Lembaga Pemasyarakatan Klas III Surulangun Rawas berada di Provinsi Sumatera Selatan Kabupaten Musi Rawas UTara Kecamatan Rawas Ulu Kelurahan Pasar Surulangun

Selanjutnya

Tutup

Halo Lokal

Lapas Surulangun Ikuti Webinar Dirjenpas mengenai Mental Health

3 Oktober 2024   09:08 Diperbarui: 3 Oktober 2024   09:20 31
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Jajaran Lapas Surulangun ikuti Webinbar Mental Health/dok. pri

Surulangun - Jajaran Lapas Kelas III Surulangun Rawas Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM Sumatera Selatan, berpartisipasi dalam webinar mengenai Mental Health yang diadakan oleh Direktorat Jenderal Pemasyarakatan, pada Selasa (02/10/24).

Acara yang digelar melalui platform Zoom Meeting tersebut, menggandeng Center for Detention (CDS) sebagai bagian dari peringatan Hari Kesehatan Jiwa Sedunia. Webinar ini bertujuan untuk meningkatkan pemahaman tentang penanganan masalah dan gangguan kejiwaan di lingkungan lapas/rutan .

Acara dibuka oleh Supriyanto, Sekretaris Direktorat Jenderal Pemasyarakatan, yang juga menjadi keynote speaker. Dalam pemaparannya, Supriyanto menyampaikan mengani Deteksi Dini dan Penanggulangan Masalah Kejiwaan di UPT Pemasyarakatan. Ia mengingatkan bahwa perhatian terhadap kesehatan mental merupakan aspek vital dalam proses rehabilitasi narapidana.

Dalam webinar tersebut juga menghadirkan Dr. Natalia W.R., dokter ahli forensik dari FKUI-RSCM, selaku narasumber kedua. Dr. Natalia membahas tentang Observasi dan Penanganan Gangguan Kejiwaan di lapas/rutan. Ia berbagi wawasan berharga tentang cara menghadapi masalah kesehatan mental.

Jajaran Lapas Surulangun ikuti Webinbar Mental Health/dok. pri
Jajaran Lapas Surulangun ikuti Webinbar Mental Health/dok. pri
Setelah pemaparan, webinar dilanjutkan dengan sesi tanya jawab dan diskusi yang interaktif, sehingga memungkinkan peserta untuk bertanya dan berbagi pengalaman terkait penanganan kesehatan mental di lapas. Hal ini diharapkan dapat memfasilitasi penerapan metode yang lebih baik dalam menangani masalah kejiwaan di lapas.

A. Fausan selaku Kalapas Kelas III Surulangun Rawas, emngharapkan petugasnya dapat mengimplementasikan pengetahuan baru untuk meningkatkan kesehatan mental narapidana. "Kegiatan ini merupakan langkah positif dalam mewujudkan lingkungan pemasyarakatan yang lebih sehat dan manusiawi." Ujar Kalapas.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Halo Lokal Selengkapnya
Lihat Halo Lokal Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun