Merambah rindu membuatku luka
Meramu janji yang menjadi tiada
Pelukan batin meninggalkan bayang.
Wahai kekasih
Jika pamit untuk hidupmu
Aku bisah memahinya.
Tapi aku tidak dapat memahami rasa
Ku ingin hapus getir takdir yang kita jalani
Hanya aku tidak berkuasa atas itu.
Kau dibawa pergi tanpa restuku
Pamitmu spontan dan singkat
Hingga aku lupa cara menahanmu.
Kasih !
Sesampaimu disana, pesanku hanya satu
Mencintailah dengan rasa yang berlainan denganku
Jangan sepertiku yang ketika tanpamu aku menjadi tiada.
Jiwaku menyelam bergeliria
Mencari kekasih tanpa arah
Jalan pun makin menepi.
2022, Goleo
Follow Instagram @kompasianacom juga Tiktok @kompasiana biar nggak ketinggalan event seru komunitas dan tips dapat cuan dari Kompasiana. Baca juga cerita inspiratif langsung dari smartphone kamu dengan bergabung di WhatsApp Channel Kompasiana di SINI