Oro-Oro Ombo, 24 Juli 2024 - Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) 288 Universitas Jember (UNEJ) mengadakan penyuluhan tentang pengolahan limbah pertanian sekam padi menjadi biochar di Desa Oro-Oro Ombo. Acara ini dihadiri oleh perwakilan dari Balai Penyuluhan Pertanian (BPP) Pronojiwo dan para petani desa setempat.
Kegiatan penyuluhan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman dan keterampilan kepada petani mengenai pengolahan limbah pertanian yang ramah lingkungan dan bernilai ekonomis. Biochar, yang terbuat dari sekam padi, merupakan salah satu inovasi yang dapat meningkatkan kesuburan tanah serta mengurangi emisi gas rumah kaca.
Dalam acara ini, para peserta mendapatkan materi mengenai pengertian, teknik pembuatan biochar, manfaatnya bagi tanah dan tanaman, dosis, serta cara penggunaannya dalam pertanian sehari-hari. Penyuluhan dimulai dengan pemaparan teori oleh narasumber dari KKN 288 UNEJ, dilanjutkan dengan demonstrasi praktik pembuatan biochar.
Salah satu perwakilan petani yang hadir, Bapak Yahya, menyampaikan apresiasinya terhadap inisiatif mahasiswa KKN 288 UNEJ. “Program ini sangat bermanfaat bagi para petani di Desa Oro-Oro Ombo. Dengan mengolah limbah sekam padi menjadi biochar, tidak hanya membantu mengurangi limbah, tetapi juga meningkatkan produktivitas pertanian,” ujarnya.
Dengan adanya kegiatan ini, diharapkan masyarakat Desa Oro-Oro Ombo semakin termotivasi untuk menerapkan teknologi yang lebih ramah lingkungan dalam pertanian sehingga dapat meningkatkan kesejahteraan dan kelestarian lingkungan setempat.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H