Sejak dibuka kembali layanan kunjungan tatap muka bagi warga binaan jumlah pengunjung semakin bertambah. Kedatangan pengunjung tersebut tentu sembari membawa berbagai barang untuk warga binaan yang ada di dalam Lapas. Lapas Tulungagung Kanwil Kemenkumham Jatim melakukan optimalisasi penggeledahan dan pemeriksaan terhadap barang bawaan dan titipan pengunjung sebagai deteksi dini masuknya barang-barang terlarang ke dalam Lapas.
Petugas Lapas Tulungagung melakukan penggeledahan dan pemeriksaan barang sesuai dengan SOP yang berlaku. Seluruh barang bawaan seperti makanan dan pakaian diperiksa langsung didepan pengunjung untuk memastikan bahwa barang bawaan tersebut steril dari barang-barang terlarang. Petugas melakukan pemeriksaan dengan teliti satu persatu mulai dari membuka kemasan makanan hingga memisahkannya kedalam kantong plastik bening. Setelah barang bawaan dinyatakan seteril selanjutnya barang tersebut dapat dimasukkan ke dalam Lapas untuk diserahkan kepada warga binaan.
Petugas Lapas Tulungagung selalu menunjukkan sikap yang ramah dan humanis dalam memberikan pelayanan kepada pengunjung hal tersebut dimaksudkan untuk mewujudkan pemerintahan yang baik dan bersih.
Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H