Mohon tunggu...
Lapas Saumlaki
Lapas Saumlaki Mohon Tunggu... Editor - Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Saumlaki

Kanwil Kemenkumham Maluku

Selanjutnya

Tutup

Hukum

Terus Berkomitmen Berantas Narkoba, Lapas Saumlaki Gencar Lakukan Tes Urin Bagi WBP

28 Juli 2023   17:38 Diperbarui: 28 Juli 2023   17:40 31
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Saumlaki_INFO-PAS, Lembaga Pemasyarakatan (LAPAS) Kelas III Saumlaki kembali melakukan pemeriksaan tes urin bagi Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP), Jumat (28/07). Pemeriksaan urin WBP ini dilaksanakan dan diawasi langsung oleh Kepala Subseksi Keamanan dan Ketertiban (Kasubsi Kamtib) Melki Jempormasse dan petugas jaga.

Melki Jempormasse mengungkapkan bahwa pemeriksaan ini sebagai salah satu komitmen Lapas Saumlaki untuk selalu mencegah peredaran dan penyalagunaan Narkoba dilingkungan Lapas Saumlaki.

"Pemeriksaan ini dilakukan bagi 3 WBP tindak pidana umum yang dipilih secara acak dan diawasi secara ketat oleh petugas jaga," ungkap Melki.

Hasil pemeriksaan ke-3 (tiga) WBP tersebut, seluruhnya dinyatakan Negatif.

"Hasil pemeriksaan ini merupaka komitmen yang selama ini dibangun oleh Lapas Saumlaki," ungkap Melki.

Tak lupa juga Kepala Lapas (Kalapas) Saumlaki David Lekatompessy menyampaikan apresiasi kepada seluruh jajaranya karena selalu berupaya untuk mengambil langkah deteksi dini penyalagunaan narkoba dilingkungan Lapas Saumlaki.

"Apresiasi yang patut diberikan kepada jajaran kamtib, selalu konsisten dalam melaksanakan langkah deteksi dini gangguan kamtib," puji David.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Hukum Selengkapnya
Lihat Hukum Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun