Mohon tunggu...
Lapas Saumlaki
Lapas Saumlaki Mohon Tunggu... Editor - Lembaga Pemasyarakatan Kelas III Saumlaki

Kanwil Kemenkumham Maluku

Selanjutnya

Tutup

Atletik

Buka Porsenap dan Rangkaian Acara HUT RI ke-78 dan HDKD ke-78, Kalapas : Ini Momen Kita Rajut Semangat

15 Juli 2023   18:33 Diperbarui: 15 Juli 2023   18:42 79
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Saumlaki_INFO-PAS,  Kepala Lembaga Pemasyarakatan (LAPAS) Kelas III Saumlaki resmi membuka kegiatan Porsenap dan rangkaian acara Hut RI ke-78 & HDKD KE-78, Jumat (14/07). 

Kegiatan yang dilaksanakan di lapangan olahraga ini dibuka secara langsung oleh Kepala Lapas Saumlaki David Lekatompessy yang diikuti oleh seluruh pegawai, Ibu-ibu Dharma Wanita Persatuan dan Warga Binaan Pemasyarakatan (WBP).

Dalam sambutannya David Lekatompessy menjelaskan, kegiatan PORSENAP merupakan event rutin yang dilaksanakan bertepatan dengan hari-hari besar dan dalam hal ini bertepatan dengan HDKD ke-78 & HUT ke-78, dan juga sebagai bentuk kegiatan menumbuhkan rasa kebersamaan, menjaga daya tahan tubuh dan menjalin sinergitas antar jajaran Lapas Saumlaki.

"Tujuannya diadakannya event ini tentunya sebagai ajang silaturahmi sehingga harmonisasi keakraban dan persaudaraan tetap terjalin dengan baik tanpa mengesampingkan semangat berkompetisi"

Hendar Putuhena selaku Ketua Panitia Porsenap menyampaikan dalam kegiatan porsenap kali ini akan dilaksanakan beberapa mata lomba untuk memeriahkan porsenap.

"Dalam porsenap kali ini nantinya akan dilaksanakan beberapa mata lomba yang nantinya diikuti oleh jajaran pegawai dan WBP untuk memeriahkan kegiatan porsenap," ujar Hendra selaku Ketua Panitia.

Ia juga menyampaikan bahwa kegiatan ini akan dilaksanakan dalam beberapa beberapa minggu ke depan dengan berbagai macam perlombaan yang akan dilaksanakan setiap minggunya, diantaranya lomba estafet sarung, gigi kerupuk, gigi sendok, masukan paku ke botol, lomba gawang mini, bola voly, tarik tambang, Ludo king dan ajang pencarian bakat, Laski Go Talentd.

"Kegiatan akan dilaksanakan setiap minggu dengan berbagai macam lomba yang akan dilaksanakan sampai dengan hari H-nya," ujar Hendra yang ditemui setelah upacara pembukaan.

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Atletik Selengkapnya
Lihat Atletik Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun