Mohon tunggu...
Lapas Perempuan Martapura
Lapas Perempuan Martapura Mohon Tunggu... Lainnya - Tim Humas

Tim Humas Lapas Perempuan Martapura

Selanjutnya

Tutup

Halo Lokal

Lapas Perempuan Martapura Berikan Sertifikat Keterampilan Kepada WBP

19 November 2024   09:28 Diperbarui: 19 November 2024   10:25 8
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Tim Humas Lapas Perempuan Martapura 

Martapura, Info_PAS -- Mendukung program akselerasi Menteri Imigrasi dan Pemasyarakatan pada poin "Penguatan dan peningkatan pendayagunaan Warga Binaan untuk menghasilkan produk UMKM" Lapas Perempuan Martapura berikan sertifkat kepada Warga Binaan yang telah selesai menjalani masa pidana, sertifikat ini didapat dari pelatihan yang mereka ikuti selama menjalani masa pidana di Lapas Perempuan Martapura untuk bekal mereke mengembangkan diri saat bebas nanti. 

Dengan adanya sertifikat ini diharapkan dapat mendukung Warga Binaan untuk berkarya dan meraih cita-cita mereka saat diluar nanti. Berbagai jenis pelatihan telah diberikan kepada warga binaan, mulai dari keterampilan tata boga, kerajinan tangan, hingga keterampilan menjahit. Pelatihan-pelatihan ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas hidup para warga binaan dan membekali mereka dengan keterampilan yang dapat dimanfaatkan untuk mencari nafkah setelah bebas.

Kepala Lapas Perempuan Martapura, Peristiwa Br Sembiring, menyampaikan Penyerahan sertifikat ini merupakan bukti nyata bahwa pembinaan kemandirian yang dilakukan Lapas telah membuahkan hasil. Keterampilan yang diperoleh warga binaan tidak hanya bermanfaat bagi mereka sendiri, tetapi juga diharap dapat memberikan kontribusi positif bagi masyarakat. "Kami berharap, dengan adanya sertifikat ini, para warga binaan dapat lebih percaya diri untuk memulai hidup baru di masyarakat," ujar Peristiwa.

Selain memberikan sertifikat, Lapas Perempuan Martapura juga memberikan uang hasil tabungan yang mereka dapat selama mengikuti kegiatan pembinaan kemandirian di Bengker Lapas Perempuan Martapura.

Sumber : Tim Humas Lapas Perempuan Martapura 

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Halo Lokal Selengkapnya
Lihat Halo Lokal Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun