Mohon tunggu...
Lapas Perempuan Martapura
Lapas Perempuan Martapura Mohon Tunggu... Lainnya - Tim Humas

Tim Humas Lapas Perempuan Martapura

Selanjutnya

Tutup

Worklife

Rapat Anggota Tahunan (RAT) dan Laporan Pertanggungjawaban Pengurus dan Badan Pengawas Pra-Koperasi LPP Martapura

12 Februari 2024   08:43 Diperbarui: 12 Februari 2024   08:48 323
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Tim Humas Lapas Perempuan Martapura

Martapura, INFO_PAS -- Pra-Koperasi Lembaga Pemasyarakatan Perempuan Pengayoman menggelar Rapat Anggota Tahunan (RAT) dan Laporan Pertanggungjawaban Pengurus dan Badan Pengawas Pra-Koperasi Lapas Permata Pengayoman Tahun Buku 2023 pada hari Selasa (6/2). Kegiatan ini dihadiri oleh Perwakilan dari Dinas Koperasi Kabupaten Banjar, Kepala Lapas Perempuan Martapura selaku Pembina Pra-Koperasi Lapas Permata Pengayoman, pejabat Eselon IV dan V, dan petugas Lapas Perempuan Martapura selaku anggota koperasi.

Nasril Fahmi selaku Ketua Pra-Koperasi Lapas Permata Pengayoman, dalam sambutannya menuturkan terimakasih atas dukungan dan masukan dari jajaran Badan Pengawas, pengurus serta anggota dalam pelaksanaan tugas sebagai pengurus Pra-Koperasi Lapas Permata Pengayoman. "Dalam kesempatan ini, mewakili organisasi saya menyampaikan Laporan Pertanggungjawaban Pra-Koperasi Lapas Permata Pengayoman selama tahun 2023. Mohon saran dan koreksi untuk kemajuan Pra-Koperasi Lapas Permata Pengayoman," tutur Nasril.

Pembina Pra-Koperasi Lapas Permata Pengayoman, Dr. Lilis Yuaningsih, S.E., S.H., M.Si. dalam amanatnya menuturkan bahwa Rapat Anggota Tahunan merupakan ajang untuk menetapkan komitmen selama satu tahun ke depan. "Rapat kali ini sebagai ajang untuk saling evaluasi, serta bersama-sama diskusi dan memikirkan langkah apa yang akan kita lakukan untuk meningkatkan kesejahteraan para anggota," harap Lilis Yuaningsih.

Kasi Perizinan dan Kelembagaan Dinas Koperasi Kabupaten Banjar, Furqon Barozi, S.Kep., Ns. mewakili Kepala Dinas Kabupaten Banjar mengucapkan terimakasih atas undangan yang diberikan. "Semoga acara hari ini dapat berjalan dengan lancar dan tertib. Beliau tidak lupa mengucapkan apresiasi, karna telah melaksanakan salah satu kewajiban yaitu melaksanakan Rapat Anggota Tahunan untuk Tahun Buku 2023," ucapnya.

RAT dengan agenda pembacaan laporan pertanggungjawaban para pengurus dan pembacaan laporan hasil pemeriksaan pengawas. Anggota berkesempatan menanggapi laporan yang disampaikan sebelum laporan disahkannya, termasuk penetapan SHU dan hal lain yang dianggap perlu demi meningkatkan kesejahteraan anggota. Kegiatan ditutup dengan pembagian berbagai hadiah menarik yang diundi untuk anggota yang berhadir. Anggota yang beruntung dapat menerima hadiah sekaligus mengambil SHU. Pelaksanaan RAT pun berlangsung lancar hingga akhir kegiatan.

(Sumber : Tim Humas Lapas Perempuan Martapura)

Baca konten-konten menarik Kompasiana langsung dari smartphone kamu. Follow channel WhatsApp Kompasiana sekarang di sini: https://whatsapp.com/channel/0029VaYjYaL4Spk7WflFYJ2H

Mohon tunggu...

Lihat Konten Worklife Selengkapnya
Lihat Worklife Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun